GARUT – Anggota DPRD Provinsi Jabar, Fraksi PDI Perjuangan, H. Memo Hermawan melaksanakan reses I Tahun sidang 2023-2024 di GOR Desa Padasuka, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut, Senin 9 Oktober 2023.
Beberapa elemen dan tokoh masyarakat dari beberapa desa di Cikajang, hadir dalam reses tersebut dan menyampaikan aspirasinya kepada Memo Hermawan.
Memo Hermawan menjelaskan, diantara aspirasi warga Cikajang yang utama adalah soal pasar, terminal dan drainase.
Baca Juga:PJ Bupati Garut Akan Diajukan Pada Pertengahan Bulan NovemberMantan Wabup Garut Memo Hermawan, Santuni 2 Keluarga Korban Kebakaran di Cikajang
Terkait dengan pasar, warga Cikajang menginginkan agar pasar ini dipindahkan ke tanah provinsi yang lebih luas. Pasalnya lokasi pasar yang ada sekarang ini sempit.
Di Cikajang sendiri, terdapat tanah milik provinsi yang cukup luas untuk dijadikan lahan pasar, bahkan bisa disatukan dengan lokasi terminal. Tanah provinsi itu terdapat di daerah Papanggungan.
Pemprov Jabar kata Memo Hermawan, kurang lebih punya 1900 hektar lahan di Cikajang ini. Dan itu potensial untuk dikembangkan menghidupkan perekonomian warga.
” Saya sangat setuju mendorong karena pasar Cikajang itu pasarnya sangat sempit, dan dipindahkan ke tanah Provinsi yang ada di Papanggungan. di situ ada pasar rakyat, ada pasar induk sayuran dan ada terminal karena Cikajang ini daerah tata ruang yang potensi untuk berkembang,” ujar Memo Hermawan.
” Maka yang pertama bahwa kebutuhan masyarakat tahun ke tahun di pasar cukup tinggi. Terus potensi Cikajang dan Cisurupan ini potensi palawija jadi tidak punya pasar induk. Terus lintasan antara ke Bungbulang, ke pamengpeuk, Singajaya itu perlu terminal besar maka saya menginginkan Cikajang ini ada pasar besar, ada pasar rakyat, ada pasar induk sayuran dan ada terminal,” ujar Memo Hermawan.
“Nah Maka melalui Pemda Garut dan saya mendorong sebagai Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat yang dapil Garut berkewajiban menampung Aspirasi dan memperjuangkanya,” ujarnya.
” Maka Provinsi dengan Hibah atau dengan pinjam pakai ada tanah yang memang tidak dipergunakan ada lahan tidur, karena Provinsi punya lahan 1900 Hektar di Cikajang ini maka diberikan untuk sarana umum yang tadi itu untuk terminal” jelasnya.
Baca Juga:Hasna Medika Group Membuka Cabang ke-10, Pusat Pelayanan Jantung Hasna Medika GarutKadinkes Garut Sebut Penyakit Jantung Penyebab Kematian Tertinggi di Dunia
” Yang kedua ada aspirasi dari masyarakat Drainase, Jalan Provinsi itu Drainasenya sempit yah itu sudah tidak layak maka segera jalan Provinsi dibuat Drainase yang layak yang ukuranya 1 meter 20 itu kira-kira 3 kilometer nah itu yah,” Pungkas H Memo Hermawan. ( fer )