Hujan dan Angin Kencang, 6 Desa 70 Bangunan di Cirebon Rusak Parah

Hujan dan Angin Kencang, 6 Desa 70 Bangunan di Cirebon Rusak Parah
Hujan angin di Cirebon terjadi di 6 desa. Salah satunya di Desa Lurah, Kecamatan Plumbon. Foto: Dedi Haryadi/radarcirebon.com
0 Komentar

CIREBON – Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi Selasa petang (19/4/2022), di Desa Lurah dan 5 desa lainnya di Kabupaten Cirebon, mengakibatkan puluhan bangunan rusak.

Bahkan, satu bangunan tempat kerajinan rotan ambruk rata dengan tanah saat hujan angin terjadi di Desa Lurah, Kabupaten Cirebon.

Dari kejadian tersebut, tidak ada korban jiwa, namun satu orang warga mengalami luka sobek di kepala akibat terkena atap seng yang terbang tertiup angin.

Baca Juga:Diduga Korsleting Listrik, Satu Unit Rumah Habis TerbakarKasus LGBT Kian Memprihatinkan, Psikolog Ini Ungkap Banyak Anak dan Remaja yang Jadi Korban

Faozan, Anggota BPBD Kabupaten Cirebon mengatakan, tercatat sebanyak 70 rumah di enam desa se- Kabupaten Cirebon.

“Kondisi yang terparah akibat puting beliung ini yakni di Desa Lurah. Data sementara ada 70 bangunan rumah warga rusak, 3 pabrik rusak, 1 bangunan sekolah dan satu bangunan tempat kerajinan rotan ambruk rata dengan tanah,” kata Faozan, kepada radarcirebon.com, Rabu (20/4/2022).

Menurut Faozan, Tim BPBD Kabupaten Cirebon bersama masyarakat masih melakukan assessment terkait peristiwa tersebut.

“Kami juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada mengingat potensi hujan lebat dan angin kencang nasib menghantui wilayah Kabupaten Cirebon,” ujarnya.

Hujan Angin di Cirebon Terjadi di 6 Desa

Sementara itu, Agus Kosim, pemilik bangunan ambruk menuturkan, bangunannya ambruk setelah diterjang pohon yang terbang tebawa angin kencang.

“Waktu hujan deras campur angin kencang, ada pohon tumbang terbang terbawa angin dan langsung menghantam bangunan milik saya ini hingga ambruk,”tuturnya.

Khawatir akan keselamatan karyawannya, Agus menyebutkan, dirinya langsung meminta mereka untuk pulang.

Baca Juga:Vaksin Kanker Serviks Wajib di Indonesia, Siswi Kelas 5 dan 6 SD DisasarGelar Operasi Pekat Lodaya 2022, Polres Ciamis Amankan 860 Petasan Korek Api

“Dari awal saya sudah curiga, dan saya langsung suruh pulang semua karyawan khawatir jadi korban. Tapi saat itu tinggal ada satu orang, dan dia terluka sobek di kepala akibat terkena seng,” sebutnya.

Menurut dia, durasi hujan deras dan angin kencang terjadi di Desa Lurah, Kabupaten Cirebon, sebenarnya tidak lama. Tetapi, berdampak kerusakan terhadap bangunan. (rdh/rc)

0 Komentar