Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Menyebabkan Pohon Tumbang Menimpa Rumah Warga Di Kota Banjar

Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Menyebabkan Pohon Tumbang Menimpa Rumah Warga Di Kota Banjar
Anggota BPBD Kota Banjar berupaya mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Karsini (58) di Lingkungan Margasari RT 008 RW 005 Kelurahan Bojongkantong Kecamatan Langensari. (Istimewa for radartasik.com)
0 Komentar

BANJAR – Hujan deras disertai angin kencang kembali menerjang, Minggu (30/1/2022) sore, menyebabkan pohon tumbang di Kota Banjar hingga menimpa rumah warga.

Rumah waega yang tertimpa pohon tumbang itu adalah milik Karsini (58) asal Lingkungan Margasari RT 008 RW 005 Kelurahan Bojongkantong Kecamatan Langensari.

“Iya betul ada rumah warga yang tertimpa pohon tumbang, sekarang anggota masih melakukan evakuasi,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjar Kusnadi SIP kepada radartasik.com.

Baca Juga:2 Pejabat Cianjur Positif Covid-19Seorang Pemuda di Kecamatan Cigalontang Tewas Tergantung di Sebuah Gubuk

Pohon jenis tisuk menimpa bagian dapur rumah Karsini. Beruntung kejadian tersebut tidak menimpa penghuni rumah, tetapi membuat rusak bagian atap.

Saat evakuasi pohon tumbang, hujan masih mengguyur meski dengan intensitas sedang. Anggota berusaha mengevakuasi dengan cara memotong-motong pohon. Mulai dari dahan, ranting hingga batang.

“Berdasarkan laporan yang masuk baru dua rumah warga yang tertimpa pohon tumbang,” katanya.

Untuk lokasi kedua rumah milik Solihun tidak jauh dari lokasi pertama alias bertetangga. Kini sudah dilakukan evakuasi oleh anggota BPBD, dengan menyingkirkan pohon tumbang.

Pohon jenis tisuk juga menimpa bagian dapur rumah Solihun, namun tidak terlalu parah alias kerusakan ringan bagian atapnya.

“Untuk kerugian belum ditaksir, karena masih dalam proses evakuasi,” tuturnya.

Selain itu, hujan deras disertai angin kencang juga menyebabkan banjir di wilayah Kelurahan Pataruman Kecamatan Pataruman hingga masuk ke rumah warga.

Namun kini sudah surut, hanya menyisakan material tanah di dalam rumah. Dengan demikian, warga pun membersihkan sisa material banjir tersebut.

Baca Juga:Menko Airlangga : Labour20 Dalam Presidensi G20 Dorong Penuntasan Kemiskinan dan PengangguranSeorang Siswa MTs Negeri 2 Brebes Positif Covid-19

Pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat tetap waspada dan selalu berhati-hati. Karena cuaca saat ini masih cukup ekstrem. (Anto Sugiarto / radartasik.com)

0 Komentar