Gabung Komunitas Binaan Airlangga, UMKM Olahan Susu di Tasik Kembali Bergeliat

Gabung Komunitas Binaan Airlangga, UMKM Olahan Susu di Tasik Kembali Bergeliat
Ade Nurhayati pemilik usaha olahan susu dari Kota Tasikmalaya menunjukkan hasil produksinya. (Foto : istimewa)
0 Komentar

Ia mulai belajar kiat-kiat untuk memasarkan produk secara _online_ dan ikut bergabung dalam komunitas UMKM usAHA binaan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

Ade bergabung dalam komunitas UMKM usAHA karena diajak seorang teman. Ia tertarik karena ada program pelatihan WirausAHA Maju untuk UMKM. Dari program pelatihan online tersebut, Ade mengaku mendapat ilmu baru dalam pengelolaan usaha. Manfaat lain yang didapatnya adalah ia bisa berbagi ilmu dan informasi dengan sesama pelaku UMKM.

Usaha Ade juga terpilih untuk diikutkan dalam program usAHA Kita. UMKM terpilih ini dibantu promosi dengan program _digital marketing_ yang dilakukan team UMKM usAHA. Ade juga mendapatkan bantuan 50 tumbler yang bisa ia gunakan sebagai alat promosi penjualan produknya.

Baca Juga:Nasabah BRI Cibatu Dapat Hadiah Mobil pada Panen Hadiah SimpedesDinilai Baik Kelola Sampah Wisata, TS Cikembulan Jadi Tempat Pelatihan

“Semenjak dipromosiin itu, jadi banyak yang order. Ada dari Garut, Bandung, Jakarta, Bekasi. Itu mereka beli dari Instagram semua. Beda banget waktu sebelum dipromosiin lah pokoknya,” papar Ade.

Ade mengungkapkan, ini adalah kali pertama bagi dirinya mengikuti pelatihan UMKM yang manfaatnya tidak hanya terasa bagi pelaku usaha, namun juga bagi para konsumen. Ade merasa ada kesinambungan di tiap program UMKM usAHA. Teori dari pelatihan pemasaran produk yang ia ikuti secara _online_, bisa ia praktikkan, dan diperkuat dengan kegiatan promosi dari UMKM usAHA. (*)

Laman:

1 2
0 Komentar