RadarPriangan.com, GARUT – Warga Kabupaten Garut mulai mempertanyakan kapan kepastian sekolah tatap muka akan digelar. Karena beredar kabar sekolah tatap muka tahun ajaran 2020/2021 akan dibuka pada 13 Juli.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, Totong, menyebut wacana pembukaan sekolah secara tatap muka masih belum diputuskan. Namun ada pertimbangan untuk membuka masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) bagi siswa baru.
“Untuk sekolah tatap muka belum. Masih pertimbangan rencana MPLS siswa baru,” ujar Totong,” Selasa (7/7/2020).
Baca Juga:Menteri Kelautan dan Perikanan Berdialog dengan Nelayan CirebonMak Idah, Tujuh Tahun Lamanya Tinggal di Tanah Makam, Rumahnya Kebakaran
Untuk MPLS sendiri menurutnya masih perlu pematangan. Banyak faktor yang harus diperhatikan jika hal itu jadi direalisasikan.
Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman membenarkan adanya rencana MPLS siswa baru pada 13 Juli. Namun keputusan itu belum final.
“Kami perlu ada pengujian swab yang lebih banyak kalau sekolah mau dibuka. Sekarang juga pesantren sudah mulai beraktivitas. Makanya perlu ditambah uji sampel swabnya,” ucapnya. (igo/RP)