Solidaritas TNI-Polri Terjaga di HUT TNI Ke-79 di Samarang dan Pasirwangi

istimewa
Forkopimcam dan Apdesi Kecamatan Pasirwangi berkumpul untuk menyerahkan kue dan tumpeng dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI).
0 Komentar

“Kami bangga bisa turut bersukacita bersama TNI di hari jadinya yang ke-79. Melalui kegiatan ini, kami berharap kerjasama yang sudah terjalin dengan baik selama ini semakin erat, terutama dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat,” ungkap Bambang.

Ketua Apdesi Kecamatan Pasirwangi, Erik Ahmad Ibrahim, yang menyampaikan apresiasi atas peran TNI dalam membantu masyarakat, khususnya di daerah-daerah terpencil. Ia berharap kerjasama antara TNI dan Apdesi semakin erat di masa mendatang.

Kegiatan ini menjadi simbol kuatnya sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kekompakan yang ditunjukkan dalam acara ini mencerminkan semangat kebersamaan yang terus dijaga oleh tiga pilar utama tersebut.

Baca Juga:Perjalanan Akademis Agustine Merdekawati Menuju Gelar Doktor Ilmu Hukum Universitas PasundanKompolnas Gelar Seminar Deradikalisasi di Pesantren Darussalam Kersamanah

Dengan harapan agar solidaritas tetap terjalin erat, baik dalam menjaga keamanan selama Pilkada Serentak 2024 maupun di berbagai situasi lainnya, acara syukuran sederhana ini berakhir dengan suasana penuh kebersamaan.

“Kita semua memiliki peran penting dalam menjaga keamanan. Sinergi ini harus tetap dijaga dan diperkuat, karena hanya dengan kebersamaan, kita bisa menghadapi berbagai tantangan di masa depan,” pungkas Aji. (*)

0 Komentar