Posisi Indonesia di Ranking FIFA Naik 2 Peringkat usai Kalahkan Curacao

Posisi Indonesia di Ranking FIFA Naik 2 Peringkat usai Kalahkan Curacao
Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan atas Curacao di FIFA Match Day, Sabtu 24 September 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api-PSSI-
0 Komentar

JAKARTA, – Posisi Indonesia di ranking FIFA saat ini berada di peringkat 153 dunia.

Ya, posisi itu naik dua peringkat dari daftar ranking FIFA terbaru yang dirilis pada 25 Agustus lalu.

Indonesia berhasil mendapatkan 7,41 poin berkat kemenangan dari Curacao. Dengan demikian, Indonesia saat ini mengoleksi 1026,60 poin.

Baca Juga:Isi BAP Susi Bocor, Sang ART Mengaku Tahu dan Dengar Suara Rintihan Putri Candrawathi di Kamar, Ada Apa?Profil Athina Papadimitriou yang Digosipkan Jadi Pacar Rio Haryanto

Sementara Footy Rangking memprediksi Thailand turun tiga tingkat ke posisi 114 karena mengalami pengurangan poin 1,07.

Sedangkan Malaysia yang keluar sebagai pemenang akan naik satu peringkat ke-147.

Adapun dua tim ASEAN lainnya yakni Vietnam dan Singapura juga bertemu dalam ajang VFF Tri-Nations Series.

The Golden Stars yang bertindak sebagai tuan rumah tanpa ampun menghajar Singapura 4-0 pada 24 September lalu.

Berdasarkan penghitungan Footy Ranking, Vietnam akan tetap berada di posisi ke-97 FIFA meski mendapatkan tambahan poin 3,05.

Setali tiga uang, untuk Singapura sendiri diprediksi posisinya juga tidak berubah di ranking 159 FIFA.

Timnas Indonesia unggul 3-2 atas Curacao

Pada pertemuan perdana FIFA Match Day di GBLA, Jawa Barat, Sabtu 24 September 2022 itu Timnas Indonesia unggul 3-2 atas Curacao.

Baca Juga:Kebijakan Subsidi BBM Diganti dengan Bansos Bentuk Kejahatan Struktural PemerintahViral Es Teh Indonesia Somasi Netizen yang Kritik Kadar Gula, dr Tirta: Tindakan Ga Bijak

Gol timnas Indonesia dipersembahkan Marck Klok pada menit 18, Fachruddin Aryanto (22) dan Dimas Drajad (56). Sementara gol cepat Curacao dilesatkan Rangelo Jangga (8) dan Juninho Bacuna (25).

Remko Bicentini menyebut timnas Indonesia memiliki pemain-pemain muda yang cakap dan perlu diwaspadai.

“Ada dua yang saya amati, Pratama Arhan dan kiper Nadeo Nadeo Argawinata,” jelas pelatih yang sukse membawa Curacao meraih gelar Piala Karibia pada Juni 2017, dan tiga kali lolos Piala Emas Concacaf berturut-turut.

“Tak bisa kita ragukan bahwa Indonesia memiliki animo pencinta sepak bola yang luar biasa. Kecepatan, dan mental bertanding pemain Timnasnya juga teruji, saya sudah pantau ini sebelum laga Fifa match day,” terang Remko Bicentini.

Ditambahkannya, Indonesia memiliki potensi luar biasa terhadap sepak bola. Ini didapat dilihat dari jumlah penduduk yang hampir menebus 270 juta ditambah dengan sebaran stadion yang cukup merata.

0 Komentar