Pesona Lembah Curugan Gunung Putri: Destinasi Wisata Alam di Kabupaten Bandung Barat

Pesona Lembah Curugan Gunung Putri: Destinasi Wisata Alam di Kabupaten Bandung Barat
Pesona Lembah Curugan Gunung Putri: Destinasi Wisata Alam di Kabupaten Bandung Barat
0 Komentar

RADAR GARUT- Pesona Lembah Curugan Gunung Putri: Destinasi Wisata Alam di Kabupaten Bandung Barat, simak informasi selengkapnya dibawah ini.

Bagi sebagian masyarakat Kabupaten Bandung Barat, khususnya sekitar Kecamatan Cililin, keberadaan curug atau air terjun Lembah Curugan Gunung Putri yang terletak di Kampung Curugan, Kecamatan Cililin, sudah tidaklah asing.

Meskipun pengunjung harus menempuh jarak 6.9 kilometer dari pusat kota atau Alun-alun Cililin, perjalanan menuju lokasi ini menawarkan pemandangan pegunungan dan persawahan yang elok, serta tebing-tebing terjal berbatu yang menambah pesona perjalanan.

Baca Juga:Penjabat Gubernur Jawa Barat Pastikan PPDB Jabar 2024 Berjalan LancarFilm Venom: The Last Dance Segera Tayang! Penggemar Marvel Bersiap untuk Aksi Mendebarkan

Lembah Curugan Gunung Putri ini awalnya tempat yang cukup sunyi dan juga telah dianggap angker oleh masyarakat setempat tersebut.

Namun, kini lembah ini telah menjadi destinasi wisata favorit berkat pesona alam dan berbagai fasilitas yang disediakan.

Dikelilingi oleh pohon pinus dan terletak di antara Gunung Hanyawong dan Gunung Putri, Lembah Curugan Gunung Putri mengundang siapa saja untuk menikmati keindahan alamnya.

Menurut Suci, salah satu pengunjung setia, Lembah Curugan Gunung Putri selalu ramai pengunjung, terutama saat libur lebaran.

“Saya sudah tiga kali ke sini dan selalu ramai pengunjung. Curugan ini banyak dikunjungi, mungkin karena fasilitasnya yang sangat lengkap dan harganya juga terjangkau,” ujarnya.

Dengan tiket masuk seharga 20.000 rupiah pada hari libur lebaran dan 15.000 rupiah pada hari biasa, pengunjung dapat menikmati berbagai fasilitas seperti kolam renang, tempat pemancingan ikan, pendopo, mushola, taman, area kemah, dan rumah makan yang menyediakan berbagai masakan Sunda dengan harga terjangkau.

Harga yang terjangkau dan fasilitas lengkap membuat tempat ini menjadi destinasi wisata keluarga favorit di Cililin.

Baca Juga:Real Madrid Resmi Kontrak Kylian Mbappe, Harapan Baru di Santiago Bernabeu!Laptop Lokal AI Pertama! Review Advan AI-Gen Indonesia 2024

Lembah Curugan Gunung Putri memiliki beberapa undakan kecil dan air yang dulunya jernih, meskipun saat musim hujan airnya terlihat sedikit keruh, tetap tidak mengurangi keindahannya.

Tempat ini juga sering digunakan untuk acara besar seperti kegiatan sekolah, reuni keluarga besar, ataupun resepsi pernikahan.

Pengunjung yang ingin berkemah dikenakan tiket sebesar 25.000 rupiah. Biasanya, kegiatan berkemah diikuti oleh anak-anak yang mengikuti program sekolah atau mereka yang sengaja datang untuk menyaksikan matahari terbit di antara Gunung Hanyawong dan Gunung Putri.

0 Komentar