Madrid Takluk dari Rayo Vallecano, Puncak Klasemen LaLiga Spanyol Dipimpin Barcelona

Madrid Takluk dari Rayo Vallecano, Puncak Klasemen LaLiga Spanyol Dipimpin Barcelona
Momen pertandingan Rayo Vallecano vs Real Madrid di LaLiga Spanyol 2022/2023, Selasa, 8 November 2022..-Twitter/@realmadrid-
0 Komentar

Radar Garut – Puncak klasemen pekan ke-13 LaLiga Spanyol 2022/2023 dipimpin Barcelona usai Real Madrid takluk dari Rayo Vallecano.

Pertandingan yang mempertemukan Rayo Vallecano vs Real Madrid telah berlangsung di Stadion Estadio de Vallecas, Spanyol, 8 November 2022 dini hari WIB.

Sebagai tuan rumah Rayo Vallecano telah menurunkan 11 pemain terbaik mereka dan akhirnya bisa meraih tiga poin penuh.

Baca Juga:13 Saksi Dihadirkan di Sidang Ferdy Sambo, Kesaksian ART Susi Paling Dinanti?Minus Penyerang Liverpool, Brasil Bawa 9 Penyerang di Piala Dunia Qatar 2022, Berikut Daftarnya

Sementara Real Madrid juga sudah menyiapkan pemain-pemain terbaik guna memenangkan laga kali ini. Akan tetapi hasil berkata lain.

Real Madrid takluk 2-3 saat bertamu ke kandang Rayo Vallecano pada pertandingan LaLiga Spanyol di Estadio de Vallecas, Madrid, Selasa, dini hari WIB.

Tuan rumah unggul cepat lewat gol Santi Comesana, Madrid berhasil menyamakan kedudukan melalui penalti Luka Modric.

Madrid berbalik unggul berkat gol Eder Militao, sebelum babak pertama selesai Rayo membuat skor menjadi imbang berkat Alvaro Garcia.

Gol kemenangan Rayo terjadi pada pertengahan babak kedua berkat tendangan penalti Oscar Trejao.

Berdasarkan klasemen LaLiga, kekalahan ini membuat Real Madrid disalip Barcelona di puncak klasemen.

El Real saat ini terpaut dua poin dari rival abadi mereka, dengan torehan 32 poin. Baik Real Madrid maupun Barcelona sudah melakoni 13 laga.

Baca Juga:Penyidik Minta Percakapan Seluler Brigadir J dan Putri Candrawathi ke ProviderPlayoff Europa League, Barcelona Vs Manchester United, Xavi: Apes Kami Tak Beruntung!

Sementara itu Rayo Vallecano menduduki peringkat ke-8 dengan torehan 21 poin dari 13 pertandingan, hanya terpaut dua poin dari peringkat lima besar.

Tuan rumah Rayo Vallecano sudah mampu unggul ketika laga baru berjalan lima menit dari Real Madrid.

Umpan tarik Fran Garcia dari sisi kiri berhasil disambar oleh Santi Comesan dan menjebol pojok kiri gawang Madrid kawalan Thibaut Courtois. Skor menjadi 1-0.

Madrid baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-37. Wasit menunjuk titik putih setelah meninjau VAR usai Marco Asensio dijatuhkan Fran Garcia.

Luka Modric yang maju sebagai eksekutor berhasil mengecoh Stole Dimitrievski dan mengubah kedudukan menjadi 1-1.

Keadaan berbalik, Madrid berhasil unggul dari Rayo Vallecano beberapa menit sebelum babak pertama berakhir.

Sepak pojok Marco Asensio sukses disambut Eder Militao dengan kepalanya untuk menjadi gol ke gawang Rayo Vallecano.

0 Komentar