LKSA Al Hikmah Tebar Wakaf Al Quran di Kabupaten Garut

Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Al Hikmah melakukan tebar wakaf 1.000 Al Quran
Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Al Hikmah melakukan tebar wakaf 1.000 Al Quran
0 Komentar

GARUT – Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Al Hikmah melakukan tebar wakaf 1.000 Al Quran di sejumlah kecamatan di Kabupaten Garut.

Tebar wakaf Al Quran itu dilaksanakan sejak bulan Januari 2021 hingga Maret 2021 sekarang ini.

Ketua LKSA Al Hikmah, Murod Hidayat menjelaskan, target dari tebar wakaf Al Quran ini adalah semua kalangan. Namun yang saat ini diprioritaskan adalah DKM, MDTA, Ponpes Salafiyah, Rumah Tahfidz Yatim, Ponpes Tahfid Yatim, Ponpes Yatim, Madrasah Tahfid Yatim, juga pelosok desa atau daerah yang rentan kristenisasi.

Baca Juga:Bulog Didorong Berubah Jadi Badan Pangan NasionalWakil Bupati Ciamis Tanam Bibit Pohon di Hari Air Sedunia ke-29

Ke depan kata Murod, ditargetkan semua kecamatan di Kabupaten Garut akan mendapatkan program tebar wakaf Al Quran.

Diantara daerah yang sudah mendapatkan tebar wakaf Al Quran, Murod menyebutkan diantaranya adalah:
1. Kp. Batu Nanceb DedaPanjiwangi Kec. Tarogong kaler
2. Kp. Paseh Ds. Panjiwangi Kec.Tarogong kaler
3. Kp. Cijengkol Ds. Panjiwangi Kec. Tarogong kaler
4. Kp. Cicayur Ds. Cintanagara kec. Cigedug
5. Kp. Siderang legok Ds. Cintanagara Kec. Cigedug
6. Kp. Babakan cilegong Ds. Cintanagara kec. Cigedug
7. Kp. Jolok Ds. Cintanagara Kec. Cigedug
8. Kp. Pasir muncang DS. Panyindangan kec. Pakenjeng
9. Kp. Talagawangi Ds. Lingarjati kec. Pamulihan
10. Kp. Cisapi Ds. Tanjungmulya kec. Pakenjeng
11. Kp. Taman Manalusu Desa Cigadog kec. Cikelet

(rls)

0 Komentar