Ledakan Terdengar di Dekat Polsek Astana Anyar, Apakah Bom?

Di TKP Ledakan dekat Polsek Astana Anyar dipasang police line (foto jabarekspres.com)
Di TKP Ledakan dekat Polsek Astana Anyar dipasang police line (foto jabarekspres.com)
0 Komentar

KOTA BANDUNG – Suara ledakan terdengar di dekat Polsek Astana Anyar Kota Bandung mengagetkan warga yang tengah beraktivitas. Ledakan itu terjadi pada jam 07.00 wib Rabu 7 Desember 2022.

Kabar ledakan di dekat Polsek Astana Anyar itu pun beredar dengan cepat di media sosial. Banyak netizen yang membagikan foto-foto serpihan tubuh manusia. Diduga serpihan tubuh manusia itu adalah pelaku yang meledakan bom.

Berdasarkan pantauan wartawan Jabarekspres.com (Grup radargarut.jabarekspres.com), aparat kepolisian pun langsung memasang police line.

Baca Juga:Fungsi Oli Gardan Bagi Mobil Transmisi OtomatisSrikandi BRI Salurkan Bantuan pada Korban Gempa Cianjur, Kolaborasi Bersama Srikandi BUMN

Terlihat pula Tim Densus dan Tim Gegana dari Polda Jabar di lokasi kejadian untuk melakukan olah TKP.

Dari informasi yang beredar luas, ledakan di dekat Polsek Astana Anyar ini memang aksi bom bunuh diri. Namun demikian belum bisa dipastikan 100 persen karena belum ada konfirmasi resmi dari Kepolisian.

Berdasarkan informasi dari warga, suara ledakan di dekat Polsek Astana Anyar itu terdengar sangat keras. Setelah ledakan terjadi, asap putih mengepul dari halaman Polsek Astana Anyar diiringi dengan teriakan beberapa Anggota Polisi.

“Keras banget suaranya, malahan tetangga juga ada yang kena robek di dadanya katanya itu pas ngelewat,” ucap Lina, 43, yang biasa berjualan dekat dengan Polsek Astana Anyar, Rabu (7/12) seperti dikutip dari Jabarekspres.com.

Lanjut Lina, ledakan itu membuat Polisi berhamburan ke luar.

“Polisi juga katanya ada yang kena (bom), jadi kejadiannya itu pas di dalam tepatnya halaman Polsek,” ucapnya.

Gubernur Ridwan Kamil Datang ke Lokasi

Sejumlah pejabat pun diketahui langsung turun ke lokasi, misalnya Gubernur Jabar Ridwan kamil bahkan Walikota Bandung Yana Mulyana juga ke lokasi.

Ridwan Kamil meminta kepada masyarakat yang berada di sekitar lokasi untuk tetap tenang.

Baca Juga:Bingung Cari Tempat Nongkrong, Ini 5 Rekomendasi Tempat Nongkrong di GarutRumah Warga Leles Roboh Ditimpa TPT, Yudha Anggota DPRD Garut Jenguk Bersama Forkopimcam

“Masyarakat harap tenang, Insyaallah, situasi aman terkendali,” ujar Ridwan Kamil di lokasi kejadian.

Ridwan Kamil juga belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut perihal ledakan bom ini. Apakah ini benar bom bunuh diri atau penyebab lainnya.

0 Komentar