Ketika Dikunjungi IWO Garut, Mak Uti Setengah Percaya Rumahnya Akan Dibangun

0 Komentar

RadarPriangan.com, GARUT – Mak Uti, nenek jompo berusia 70 tahun warga Kampung Rancapanjang, Desa Neglasari, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Garut, hidup di bawah garis kemiskinan.

Rumahnya cukup mengkhawatirkan. Rumah panggungnya itu, selain kecil juga sudah bolong-bolong di bagian atap maupun dinding. Maklum dinding rumahnya terbuat dari bilik (anyaman bambu) sehingga mudah sekali dimakan rayap atau sejenisnya.

Alhamdulillah, rencananya, rumah mak Uti akan dibangun oleh jurnalis dari organisasi Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Garut.

Baca Juga:Data KPM Sembako Tambahan di Garut, Banyak yang Tidak ValidWarga Geruduk Desa Cibiuk Kaler, Pertanyakan BLT Dana Desa, Situasinya Sempat Memanas

Pada Rabu (13/5/2020), Ketua PD IWO Garut, Robi Taufik Akbar langsung mendatangi rumah mak Uti untuk memastikan kebenaran kabar yang diterimanya itu.

Robi sendiri mengaku mengetahui kondisi rumah mak Uti dari Ketua TP PKK Jabar Atalia Ridwan Kamil.

“Bu Atalia yang pernah mengunjungi Garut sempat mengatakan kepada kami bahwa di Neglasari Limbangan ada rumah tak layak huni yang ditinggali seorang lansia,” kata Robi.

Robi mengatakan bahwa pembangunan ini juga dibantu oleh Kadin (Kamar Dagang dan Industri) Garut.

“Sebenarnya hari ini juga bisa saja dilakukan, namun kelihatannya Nenek Utinya belum ada persiapan,” kata Robi di hadapan Nenek Uti dan Kepala Desa Neglasari serta warga lainnya, Rabu (13/5/2020).

Mak Uti sendiri ketika ditemui IWO seperti tak percaya rumahnya akan dibangun. “Enya nya imah ema teh rek diomean (iya ya ruamah emak akan diperbaiki)?” kata mak Uti. ‘Iya Mak,” jawab Robi

“Terus ema kudu ka mana (kemudian, emak harus ke mana?” tanya mak Uti kembali.

Baca Juga:DPD KNPI Garut Bagikan Masker ke Pengguna JalanPemkab Garut Perpanjang Belajar di Rumah Bagi Pelajar

Sementara itu, Kepala Desa Neglasari Ceng Alimin mengucapkan terima kasih atas rencana IWO yang akan membangun rumah mak Uti.

“Semoga kebaikan IWO dan Kadin Garut menjadi berkah dan wasilah bagi semua, apalagi kebaikan tersebut diberikan pada bulan Ramadan, bulan yang penuh berkah,” ujarnya.(fer)

0 Komentar