DKP Garut Edukasi Masyarakat Pentingnya Penganekaragaman Konsumsi Pangan

DKP Garut Edukasi Masyarakat Pentingnya Penganekaragaman Konsumsi Pangan
Plt. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Yudi Hermawan
0 Komentar

Poin pada pola pangan sendiri merupakan perwujudan seberapa besar pola pangan masyarakat khususnya di Kabupaten Garut.

“Perlu kami edukasi dengan keanekaragaman konsumsi pangan yang bergizi, seimbang, dan aman, dan kami akan terus kejar lagi kedepan agar masyarakat memahami tentang pola konsumsi yang ideal,” katanya.

Masalah ini akan menjadi tugas bagi Dinas Ketahanan Pangan untuk mengedukasi masyarakat akan pentingnya konsumsi pangan yang ideal dan juga sesuai dengan kebutuhan nutrisi di dalam tubuh manusia.

Baca Juga:Ridwan Kamil Minta Sekda Kabupaten/Kota Percepat VaksinasiKeren! Kini Jabar Punya Tujuh Mal Pelayanan Publik

Pihaknya pun membuat buku kapita selekta bagaimana perkembangan ketahanan pangan lima tahun terakhir serta menggagas program kenyang tidak harus selalu pakai nasi untuk mengurangi jumlah karbohidrat yang saat ini dinilai masih berlebihan dikonsumsi masyarakat.

Yudi berharap, masyarakat bisa memahami betapa pentingnya konsumsi pangan yang bergizi dan ideal, supaya tidak menjadi suatu masalah yang besar bagi tubuhnya.

“Harapan kita tentu ada tantangan, termasuk daya beli masyarakat. Mudah-mudahan dengan adanya edukasi serta komitmen pemerintah meningkatkan perekonomian masyarakat, program ini bisa terealisasi,” pungkasnya. (Cat)

Laman:

1 2
0 Komentar