Desa Sukajadi Rencanakan Prioritas Pembangunan di 2022

Desa Sukajadi Rencanakan Prioritas Pembangunan di 2022
0 Komentar

Camat Tarogong Kaler, Hj Eti Nurul Hayati menjelaskan, kehadirannya atas undangan pemerintah desa adalah untuk membuka musdes yang dilaksanakan hari ini.

Camat mengatakan, dari hasil musdes ini pemerintah desa Sukajadi merencanakan sejumlah pembangunan fisik dan nonfisik yang menjadi skala prioritas. Diantara adalah pembangunan GOR desa yang menjadi program besar Kades dan mudah-mudahan menjadi kenang-kenangan terbaik di periode ketiganya ini.

Termasuk juga ada pembangunan gedung BUMDes dan pengembangan wisata situ Ciburial yang diharapkan bisa menarik minat wisatawan dan menjadi PADes yang besar bagi desa.

Baca Juga:Fraksi PDI Perjuangan Garut Bantu Korban Kebakaran di Desa CintadamaiAirlangga: Pemerintah Komitmen Kembangkan Ekonomi Syariah dengan Program Pesantrenpreneur

Camat juga menjelaskan, pada tahun 2020 dan 2021 ini pemerintah desa Sukajadi banyak melakukan peralihan anggaran untuk penanganan covid-19. Hal itulah yang membuat banyak pembangunan dicancel dan ditunda.

“Sehubungan dengan anggaran 2021 dan 2020 banyak anggaran desa yang terserap dialihkan untuk covid-19. di tahun 2020 sebesar 30 persen 2021 sebesar 8 persen,” ujarnya.

Diantaranya adalah untuk bantuan langsung tunai (BLT), belanja alkes, pemberdayaan dan lainnya. (depi/fer/adv)

0 Komentar