5 Jalan Jodoh Datang Kepadamu

jalan jodoh datang padamu (foto sutterstock)
jalan jodoh datang padamu (foto sutterstock)
0 Komentar

Radar Garut-Jodoh merupakan orang yang cocok dijadikan pasangan suami atau istri atau juga pasangan hidup. Kecocokan seseorang juga dapat dipertimbangkan dari berbagai hal. Baik itu dari pemikiran, sifat, memiliki visi yang sama, maupun hal yang lainnya.

Untuk menemukannya, jodoh juga bisa datang dengan arah manapun, bahkan dengan hal yang tidak disangka sebelumnya dan tidak bisa menentukan jodoh itu kapan akan datangnya.

Ada beberapa jalan juga yang bisa menemukan jodoh kamu.

  1. Persahabatan

Persahabat adalah kedekatan seseorang lebih dari teman yang mengerti akan sikap dan hidup kita. Namun sahabat juga tak dilakukan dengan sesama jenis saja. Banyak Sebagian orang yang memilih sahabat dengan lawan jenis. Namun banyak orang yang mengelak jika sahabat adalah jodoh untuk kamu nantinya. Bukan tidak mungkin sahabatmu yang menyenangkan, mengerti sekaligus menjengkelkan itu kelak akan menjadi jodohmu. Apalagi kamu adalah orang yang dia inginkan sekaligus tipe dia.

Baca Juga:Kata-kata Ucapan Selamat Hari IbuResep Brownies Lumer Makanan Kekinian

  1. Orang tua

Banyak orang yang tak asing lagi dengan perjodohan, karena setiap orang tua pasti ingin memberikan yang terbaik untuk anaknya, termasuk jodoh. Diera saat ini juga banyak yang mengelak perjodohan hasil orang tua karena dalih bukan zaman Siti Nurbaya namun banyak juga pasangan hasil perjodohan dari orang tua yang berhasil dan bertahan sampai akhir hayat dengan hidup Bahagia.

  1. Rekan kerja

Pertemanan rekan kerja sering menjadi jalan untuk mendapatkan jodoh. Mempunyai rekan kerja yang tiap hari ketemu dan bekerja bareng denganmu apalagi kamu tahu dia orangnya baik atau ada rekan kerja beda divisi yang menarik hatimu. Dengan banyak ketemu itu bisa jadi jalan jodohmu.

  1. Teman kuliah

Teman kuliah juga salah satu jalan untuk mendapatkan jodoh. Terkadang dengan barengan di kampus karena bertahun-tahun bersama dan mengenal karakter satu sama lain, dia bisa menjadi jodohmu. Atau mungkin kamu yang menemukan seseorang di bangku perkuliah yang menarik perhatianmu dan menjadi jodohmu bisa juga teman kuliahmu dipertemukan kembali di dunia kerja dan menjadi jodohmu.

0 Komentar