Rutan Garut Gelar Panen Hasil dan Pengecekan Program Ketahanan Pangan

istimewa
Rutan Garut Gelar Panen Hasil dan Pengecekan Program Ketahanan Pangan
0 Komentar

GARUT – Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Garut menggelar panen hasil dan pengecekan Program Ketahanan Pangan, Jumat (7/2). Kegiatan yang bertujuan untuk mendukung Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan serta Asta Cita Presiden ini dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Garut, Fahmi Rezatya Suratman, beserta pejabat struktural, pengamanan, pelayanan tahanan, dan melibatkan warga binaan.

Pengecekan diawali pada peternakan ayam bertelur. Petugas bersama Kepala Rutan memastikan kondisi ayam, fasilitas kandang, serta jumlah produksi telur.

“Kami ingin memastikan seluruh program ketahanan pangan di Rutan Garut berjalan optimal dan benar-benar memberikan manfaat bagi warga binaan,” ujar Fahmi.

Baca Juga:Tim Kanwil Ditjenpas Jabar Monitoring Distribusi Bahan Makanan di Rutan Kelas IIB GarutDibangun dengan Batu Bata Plastik Daur Ulang, Dua Sekolah Ramah Lingkungan Diresmikan

Usai dari peternakan ayam, tim melanjutkan pemeriksaan ke program budidaya tanaman dan hidroponik. Berbagai jenis sayuran seperti selada air, bawang daun, dan cabai rawit turut dicek dari segi pertumbuhan, pengelolaan air, hingga efektivitas sistem hidroponik.

Pada kesempatan tersebut, tim melakukan panen puluhan ikat selada air yang menandai keberhasilan program budidaya yang berlangsung.

“Program budidaya ini tidak hanya untuk mencukupi kebutuhan pangan, tetapi juga memberi keterampilan yang bisa dimanfaatkan warga binaan setelah bebas,” kata Fahmi.

Ia menambahkan bahwa panen ini sekaligus menunjukkan komitmen Rutan Garut dalam menjalankan program kemandirian dan ketahanan pangan berkelanjutan.

“Melalui kegiatan ini, Rutan Garut ikut serta dalam mewujudkan Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan serta Asta Cita Presiden dengan terus memperkuat kemandirian warga binaan dan memastikan pasokan pangan yang memadai di lingkungan rutan,” katanya. (*)

0 Komentar