Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Saat Musim Hujan, Simak Baik-Baik!

Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Saat Musim Hujan, Simak Baik-Baik!
Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Saat Musim Hujan, Simak Baik-Baik!
0 Komentar

RADAR GARUT– Perubahan cuaca yang terjadi saat musim hujan membuat tubuh harus beradaptasi, sehingga hal ini bisa memengaruhi kondisi imunitas atau sistem kekebalan tubuh melemah, maka resiko serangan virus penyebab penyakit menjadi lebih besar.

Kesehatan tubuh saat musim hujan memang perlu di perhatikan bagi setiap orang, karena tubuh rawan terserang penyakit. Penyakit yang rentan menyerang tubuh saat musim hujan seperti demam, flu, pilek, sesak nafas, hingga emam berdarah.Simak di bawah ini cara menjaga Kesehatan tubuh saat musim hujan!

1. Melakuakan Aktifitas Fisik

Kurangnya aktivitas fisik dapat memengaruhi daya tahan tubuh.Supaya daya tahan tubuh tetap optimal, kita harus melakukan aktivitas fisik setidaknya ativitas fisik ringan yang kamu sukai, seperti jalan kaki, jogging, bersepeda, dan lainya selama 15-30 menit. Aktivitas fisik ini membuat tubuh kita bugar dan sehat.

2. Jaga Pola Makan

Baca Juga:Gempa 5.2 Magnitudo Guncang Kabupaten Pangandaran, Tidak Berpotensi TsunamiAbsennya Mees Hilgers dalam Pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Selain berolahraga kita juga harus menjaga pola makan karena daya tahan tubuh bakal menurun jika kekurangan nutrisi. Untuk memenuhi nutrisi tubuh kita perlu makan secara teratur setidaknya tiga kali sehari tanpa melewatkan aktivitas sarapan dan memperhatikan makanan yang di makan. kita juga bisa menambahkan makanan yang mengandung probiotik, seperti yoghurt, tahu, tempe di dalam menu harian.

3. Tambahan Asupan Vitamin C

Salah satu cara yang bisa dilakukan dengan memperbanyak asupan vitamin C. Vitamin C merupakan senyawa yang dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh sehingga lebih terlindungi dari infeksi virus dan bakteri. VitamiN C dapat mudah di dapat dari sayuran hijau segar, buah jeruk, lemon, dan lain sebagainya.

4. Perbanyak Minum Air Putih

Tubuh perlu terhidrasi dengan baik agar tetap sehat dan terlindungi dari penyakit. Selain menjaga kebutuhan cairan tubuh tetap terjaga, pastikan juga air yang di konsumsi murni dan bersih.

5. Jaga Kebersihan Diri Sendiri

Kuman dan bakteri akan berkembang biak dengan leluasa saat musim hujan, sehingga tubuh lebih rentan terhadap penyakit. Pada umumnya, kuman dan bakteri masuk kedalam tubuh melalui tangan. Maka dari itu, pastikan diri sendiri selalu higienis dengan cuci tangan setiap kali keluar di rumah, menyentuh barang, sesudah dari toilet, dan sebelum makan.

0 Komentar