GARUT – Menjelang pemungutan suara pada Pilkada Garut yang hanya tinggal menghitung hari, ketua DPC NasDem Kabupaten Garut, Hendri Sutresna menyampaikan, bahwa arah kemenangan Pasangan Calon (Paslon) Syakur-Putri semakin jelas.
Pernyataan tersebut bukan tanpa alasan, lantaran menurutnya saat ini elektabilitas dari paslon nomor urut 2 tersebut terus melambung.
” Trenya juga semakin baik, ini adalah hasil kerja yang intensif oleh semua tim, partai pengusung, hingga relawan, dengan hasil ini tentunya menjadi petunjuk arah kemenangan,” Ujar Hendri, Selasa (12/11).
Baca Juga:Lumayan Nih, Bisa Tangkap Pembuang Sampah Dapat Hadiah 500 Ribu RupiahNyaris Roboh, Rumah Kokom Dikunjungi Pj Bupati Garut Bersama Yudha Legislator PDI Perjuangan
Hendi mengatakan, bahwa tingkat penerimaan dan kepercayaan masyarakat terhadap Syakur-Putri sangat tinggi, meskipun sebelumnya partai pengusung memiliki waktu cukup singkat untuk memperkenalkan paslon tersebut kepada masyarakat.
“Tingkat penerimaan masyarakat sangat penting, bukan hanya popularitas saja. Syakur-Putri meskipun pada awalnya tidak sepopuler lawanya, tetapi mampu diterima dengan baik oleh masyarakat Kabupaten Garut,” katanya.
Disisi lain, ia telah mengintruksikan kepada seluruh kader partai NasDem untuk bersiap penuh dan memperkuat pengawasan disetiap Tempat Pemungutan Suara (TPS).
“Pengawasan di TPS sangat krusial dalam memastikan suara kita tidak hilang, siapa yang menguasi TPS merekalan yang akan memenangkan pertarungan ini,” pungkasnya. (Ale/Rls)