GARUT – Abdussy Syakur Amin, calon bupati Garut nomor urut 2 di hari kedua masa kampanye, mengunjungi salah satu warga yang rumahnya roboh akibat diterjang bencana gempa bumi, pada 26 September 2024.
Syakur amin memberikan bantuan berupa santunan kepada korban bernama Dede yang rumahnya roboh di wilayah Kp. Pedes RT 03/07, Kelurahan Jayawaras, Kecamatan Tarogong Kidul.
Dede korban yang rumahnya roboh mengucapkan terimakasih kepada Abdusy Syakur Amin yang telah rela membantu sekaligus memberikan santunan.
Baca Juga:Potret Pendidikan di Garut, SDN 2 Cibiuk Kidul Kekurangan Kelas untuk BelajarBachril Bakri Resmi Menjabat Pj Bupati Bogor, Gantikan Asmawa Tosepu
“Terimakasih kepada pak Syakur Amin yang telah memberikan santunan yang diberikan melalui stafnya yaitu pak Abar,” katanya.
Dede menceritakan kejadian ruamhnya roboh berawal ketika gempa sejak seminggu yang lalu, mirisnya hingga saat ini Dede belum bisa memperbaiki kerusakan tersebut.
“Semoga yang diberikan santunan oleh pak Syakur Amin mampu menambah biaya perbaikan rumah yang dibangun di atas lahan milik PT KAI,” pungkasnya. (Ale/rls)