Menggali Peluang dan Tantangan Pariwisata Jawa Barat sebagai Sumber Pertumbuhan Ekonomi Baru

istimewa
INISIATIF. WJTT Vol.2 adalah inisiatif untuk mendorong optimalisasi sektor pariwisata Jawa Barat yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan GIPI.
0 Komentar

Kepala Disparbud Jawa Barat, Benny Bachtiar menyatakan bahwa pariwisata memiliki dampak besar pada ekonomi daerah, menyejahterakan masyarakat dari berbagai lini, mulai dari pelaku UKM hingga pekerja seni, serta berpotensi meningkatkan devisa negara.

“Kolaborasi antara pemerintah daerah dan pelaku usaha sangat dibutuhkan untuk mengembangkan kapabilitas daerah dalam mengeksplorasi wilayah, merancang, dan memasarkan strategi pariwisata,” ujar Benny.

Hilawan Saleh, Dewan Penasehat GIPI Jawa Barat menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi untuk mendukung optimalisasi dan pengembangan sektor pariwisata sebagai sumber pertumbuhan ekonomi baru. Daerah harus mengenali keunikan dan kekhasan masing-masing yang kemudian dapat dipromosikan dengan baik kepada publik.

Baca Juga:Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban di Rutan, Karutan Garut Praktikkan Langsung Teknik PenggeledahanKejaksaan Negeri Garut Komitmen, Serius Sikapi dan Tangani Lapdumas

Djoni Sofyan Iskandar dari STP NHI menyoroti pergeseran paradigma kepuasan wisatawan yang kini tidak hanya pada pelayanan tetapi juga pengalaman. Implementasi teknologi digital seperti website, marketplace, media sosial, dan media massa juga sangat diperlukan dalam memajukan pariwisata.

Ahmad Renaldi, Influencer Pariwisata, menekankan tren pariwisata satu hari (one day tourism) yang harus dipromosikan secara konsisten. Sementara itu, Asep Hidayat dari Desa Hanjeli menekankan pentingnya sumber daya manusia yang peduli terhadap potensi daerah dalam membangun desa wisata. (*)

0 Komentar