RADAR GARUT- Keindahan Wisata Puncak Guha, Spot Camping Unik di Garut dengan Pemandangan Lautan Lepas yang Memukau, simak informasi selengkapnya dibawah ini.
Tempat camping di Puncak Guha, Garut, memang memiliki daya tarik yang berbeda dari spot camping biasanya. Berlokasi di atas puncak bukit dengan pemandangan lautan lepas yang memukau, tempat ini menjadi tujuan populer untuk liburan dan camping.
Puncak Guha berada di Sinarjaya, Kecamatan Bungbulang, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Lokasinya yang berada di atas gua dengan pemandangan laut yang memikat membuatnya menjadi spot yang tak terlupakan bagi pengunjung. Bukit hijau yang mengelilingi gua menambah keindahan tempat ini.
Baca Juga:Rilis Terbaru Hamster Kombat, Sandi Harian dan Kode Morse 25 Juni 2024Tata Cara Mengatasi Masalah Gmail Tidak Bisa Menerima Pesan Masuk, Ini Penyebab dan Solusinya!
Keindahan pantai 360 derajat bisa dinikmati dari Puncak Guha, membuat pengunjung seringkali mengabadikan momen indah di tempat ini.
Selain itu, matahari terbit dan terbenam juga terlihat jelas dari sini, menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh para pengunjung.
Fasilitas yang tersedia di Puncak Guha meliputi area camping, parkiran, mushola, toilet, warung, serta jasa sewa tenda dan perlengkapannya. Berikut adalah harga tiket masuk dan biaya parkir di Puncak Guha:
– Tiket masuk: Rp7.500 per orang
– Tiket camping: Rp5.000 per orang
– Parkir motor: Rp2.000
– Parkir mobil: Rp5.000
– Parkir motor camping: Rp5.000
– Parkir mobil camping: Rp10.000
Bagi yang tertarik untuk camping atau sekadar berwisata di Puncak Guha, informasi lebih lanjut dapat ditemukan di akun Instagram resmi @puncak_guha_official. Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati keindahan alam yang luar biasa di tempat ini.