GARUT – Sebanyak 428 Siswa-siswi kelas XII SMAN 6 Garut menggelar kegiatan perpisahan sederhana, yang berlangsung di SMAN 6 Garut, Jalan Guntur Melati, Tarogong Kidul, Kamis 20 Juni 2024.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, sekaligus ketua panitia, Dani Ramdani S.Pd menyampaikan, bahwa kegiatan perpisahan sederhana dilakukan di sekolah atas imbauan dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.
“Acara perpisahan di sekolah itu, kami mendapat imbauan dari Dinas Provinsi Jawa Barat bahwa pelaksaan kegiatan perpisahan harus dilaksanakan di sekolah, dan diselenggarakan secara sederhana tanpa mengurangi ke khidmatan acara,” Ujarnya.
Baca Juga:Dua Ruangan Kelas di SDN 1 Cibiuk Kidul Mengalami Rusak BeratHelmi Budiman Bocorkan Kriteria Calon Pendampingnya di Pilkada Garut
Menurut Dani, dari 428 siswa yang dinyatakan lulus sekaligus ikut dalam kegiatan perpisahan sederhana ini, 54 siswa diantaranya diterima di perguruan tinggi negeri.
“428 siswa dinyatakan lulus, dan alhamdulillah anak-anak SMAN 6 Garut dapat diterima di perguruan tinggi negeri sebanyak 54 orang siswa,” Katanya.
Dani berharap, kepada seluruh siswa-siswi SMAN Garut yang saat ini telah dinyatakan lulus, kedepanya supaya bisa lebih berprestasi lagi.
“Saya mengharapkan anak-anak kami yang lulus hari ini kedepanya bisa mendapatkan prestasi yang lebih baik, kelak juga bisa menjadi masyarakat yang berguna bagi bangsa dan negara dan juga tidak sampai lupa dengan almamater SMAN 6 Garut ini,” Pungkasnya.(devi/bbr)