RADAR GARUT- Berikut 6 Tempat Liburan Paling Hits di Kota Kediri, Destinasi Wisata yang Memukau untuk Healing dan Bersantai, simak informasinya dibawah ini.
Kediri memiliki banyak destinasi wisata dengan pesona alam yang luar biasa. Rasanya kurang lengkap jika berkunjung ke Kediri tanpa mengunjungi tempat-tempat menarik yang ada di sana.
Berikut adalah beberapa tempat liburan yang paling hits di Kota Kediri, yang cocok untuk healing dan bersantai:
Baca Juga:Darwin Nunez Cetak Hat-Trick dalam Kemenangan Telak Uruguay atas Meksiko, Siap Menggila di Copa America 2024Hasil Pertandingan Sengit antara Prancis dan Italia, Ini Analisis Set per Set
1. House Of Riverside
House Of Riverside menawarkan tempat nongkrong yang sejuk, asri, dan berada di pinggir sungai. Di sini, pengunjung dapat menikmati kesejukan lereng Gunung Wilis dari tepian sungai, sambil menikmati aneka kuliner ndeso atau menu lokal yang jarang ditemui seperti sayur kotok, mangut ikan, dan menu tradisional lainnya.
Lokasinya dekat Pohsarang, menyediakan parkiran yang luas, dilengkapi dengan akses jalan jembatan bambu dan hotel untuk kenyamanan pengunjung.
2. Wisata Korea Fantasy
Wisata ini menawarkan nuansa Korea Selatan yang cocok bagi para pecinta K-Pop, K-Drama, dan sebagainya.
Tempat ini sangat cocok untuk liburan keluarga, di mana pengunjung bisa berfoto-foto ala Korea dan mencicipi makanan yang dijual dengan harga terjangkau. Lokasinya berada di Margorejo, Manggis, Kec Ngancar, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.
3. Monumen Simpang Lima Gumul (SLG)
Monumen ini menjadi favorit pengunjung karena viewnya yang bagus, sejuk, dan nyaman. Bentuk SLG mirip dengan bangunan The Arc de Triomphe yang ada di Paris, Perancis.
Wisata ini gratis untuk dikunjungi dan di sekitarnya terdapat berbagai kuliner khas Kediri yang cocok di lidah.
4. Kafe Hutan Pinus
Kafe ini cocok bagi kaum milenial yang ingin menikmati sensasi kuliner unik di tengah hutan pinus dengan pemandangan asri dan udara segar.
Baca Juga:Hp Redmi 13, Intip Spesifikasi Kamera 108 MP dan Harga di IndonesiaHeboh Pengakuan Anak Miliarder Indonesia di Media Sosial
Terletak di kawasan hutan, Dusun Plapar, Desa Selopanggung, Kec Semen, Kabupaten Kediri, kafe ini menawarkan es blend dan kopi sebagai minuman unggulan.
5. Wisata Bukit Gandrung
Wisata ini menawarkan kesegaran hawa pegunungan dengan fasilitas kolam renang bersih dan wahana lain seperti flying fox, gazebo teduh, dan rumah hobbit.