Rahasia Sukses Penggunaan Emoji dan Stiker dalam Komunikasi WhatsApp Business

Hendri Pramadya (Dosen ASMTB
Hendri Pramadya (Dosen ASMTB)
0 Komentar

Maraknya penggunaan komunikasi tulis dalam satu dekade terakhir ini, seringkali membuat bingung para pelaku bisnis terkait cara membangun hubungan yang intens dan akrab dengan para pelanggan atau klien.

 

Beberapa perusahaan telah sukses memanfaatkan platform media sosial dan pesan instan untuk memasarkan produk mereka baik langsung maupun tak langsung.

 

Tidak sedikit para pelaku bisnis yang telah berhasil membangun komunikasi yang efektif dengan pelanggan untuk tujuan pemasaran. Lalu apa rahasianya? Ternyata cukup sederhana. Mereka menyisipkan emoji dan stiker dalam pesan instannya.

 

Baca Juga:Kelebihan dan Kekurangan Realme C63, Ponsel Terbaru 2024 yang Mirip dengan Iphone 15 ProKylian Mbappe Cetak Gol saat Les Bleus Menang, dan Ini Hasil Pertandingan Prancis Vs Luksemburg

Penggunaan emoji dan stiker dalam wacana yang dimediasi oleh komputer berfungsi untuk membingkai dan menafsirkan ucapan verbal.

 

Emoji dan stiker berfungsi sebagai isyarat kontekstualisasi yang membantu pengguna memahami makna dan nada pesan yang dimaksud.

 

Alshenqeeti (2016) menyebutkan bahwa emoji adalah bentuk bahasa baru yang mencerminkan kebutuhan manusia yang lebih dalam akan komunikasi visual.

 

Chairunnisa & Benedictus (2017) mengungkapkan bahwa emoji digunakan untuk memperkuat pesan atau sebagai umpan balik terhadap pesan, dan memiliki peran yang sangat penting dalam komunikasi interpersonal.

 

Dengan demikian, penggunaan emoji dan stiker dapat meningkatkan efek emosional dari pesan dan meningkatkan kualitas komunikasi interpersonal.

 

Emoji dan stiker juga digunakan dalam komunikasi WhatsApp Business oleh para pelaku bisnis agar pesan dapat disampaikan dengan lebih menarik dan ekspresif.

 

Rahasia sukses strategi marketing dalam aktivitas bisnis menggunakan emoji dan stiker dalam komunikasi bisnis melalui platform WhatsApp mencakup: pemahaman dan pengenalan preferensi audiens, meningkatkan keterlibatan dan nada, kejelasan dan penekanan, interaksi pelanggan, dan sensitivitas budaya.

 

Baca Juga:Handphone Murah dengan Desain Mirip Iphone 15 Pro, Realme C63 Resmi Diluncurkan 5 Juni 2024Bank bjb Raih 2 Penghargaan dalam Ajang The Best Regional Champion 2024

Pemahaman pelaku bisnis terkait preferensi audiens menjadi sangat penting karena penafsiran emoji dapat bervariasi bergantung pada demografi dan budaya masing – masing.

 

Untuk itu, penggunaan emoji dan stiker harus sesuai dengan tingkat profesionalisme yang diharapkan audiens. Misalnya, industri yang lebih formal mungkin memerlukan penggunaan emoji dan stiker  yang lebih formal dan terkontrol dibandingkan dengan sektor kreatif.

 

Emoji dapat memanusiakan pesan dan membuat produk atau layanan yang ditawarkan tampak lebih menarik dan ramah. Untuk itu, pelaku bisnis wajib mengelola emoji dengan terukur untuk mengatur nada pesan yang disampaikan. Contohnya, wajah tersenyum 😊 dapat membuat pesan tampak lebih ramah, sedangkan jempol 👍 dapat menunjukkan persetujuan atau persetujuan.

0 Komentar