Siap Maju di Pilkada Garut, Aji M Iqbal Akan Meningkatkan Pendidikan, Kampus Garut Harus Jadi Rujukan

Feri Citra Burama/ Radar Garut
Aji Muhammad Iqbal. S.Ip.,M.Pd siap maju di Pilkada Kabupaten Garut dari jalur partai PPP atau independen. Aji akan memajukan bidang pendidikan
0 Komentar

Lantas Apa Program Aji M Iqbal Jika Terpilih Sebagai Bupati atau Wakil Bupati Garut?

Aji M Iqbal selama ini juga berkecimpung di dunia pendidikan. Oleh karena besiknya kuat di pendidikan, Ia memandang bahwa untuk memajukan Kabupaten Garut yang utama adalah dari pendidikan.

Ia bercita-cita ingin menjadikan perguruan tinggi atau kampus-kampus di Kabupaten Garut ini menjadi kampus rujukan yang memiliki standar tinggi seperti perguruan tinggi negeri.

Baca Juga:Pangkal Utama Kemiskinan di Garut, Begini Pandangan Agis Muhyidin Ketum Aliansi Umat IslamRombongan Alumni Haji An-Namiroh Darul Arqam 2017 Gelar Halal Bihalal & Reuni ke-7

Dengan begitu, masyarakat Kabupaten Garut tidak perlu nanti jauh-jauh untuk kuliah ke luar daerah, karena di Kabupaten Garut perguruan tingginya sudah memiliki standar yang baik. Bahkan orang luar Garut pun diharapkan bisa menuju Kabupaten Garut nantinya.

” Saya punya program untuk menjadikan kampus-kampus di Garut ini menjadi kampus rujukan,”tegas Aji M Iqbal.

Dan untuk menuju ke arah tersebut, tentunya fasilitas di perguruan tinggi harus ditingkatkan. Pemerintah daerah menurutnya punya peran lebih untuk memajukan perguruan tinggi yang ada.

Tak hanya fokus di pendidikan, Aji M Iqbal juga mempunyai program untuk memajukan generasi milenial dan gen Z yang berdasarkan data, mayoritas di Kabupaten Garut.

Usia produktif ini menurutnya harus difasilitasi untuk maju. Potensinya harus digali dan diberikan fasilitas oleh pemerintah daerah. Mereka harus diarahkan kepada minat dan bakatnya.

” Karena karakter gen Z ini kan berbeda dengan kita yang generasi tua. Mereka itu butuh didengar oleh generasi tua seperti kita,” ujar Aji M Iqbal.(bbr/fer)

 

0 Komentar