GARUT – Menjelang laga hidup mati pertandingan grup F liga 3 seri 1 Jawa Barat antara Persigar Garut kontra Depok City, Selasa 26 Desember 2023, besok, Manager Persigar, Dadan Wandiansyah dan tim 9 Persigar mengundang para suporter dengan mengadakan pertemuan di Aula Kantor Dispora Garut, Senin 25 Desember 2023.
Hadir dalam pertemuan tersebut, Plt. Ketua Persigar Dedi Suryadi, Anggota Tim 9 Dede Solahudin, Asep Jay Sudrajat, manager Persigar Dadan Wandiansyah, Perwakilan panpel Wahyu Somantri,dan perwakilan suporter.
Adapun para suporter yang hadir dalam pertemuan tersebut yakni, Garut Mania (Garman), Viking Distrik Garut, Diamond City Boys, Casual Garut dan Ultras Garut.
Baca Juga:Persigar Ajak Elemen Supporter Bersatu Jelang Laga Krusial Lawan Depok CityPanpel Mengucapkan Permintaan Maaf, Pertandingan Persigar Liga 3 Seri 1 Jabar Tanpa Penonton
Dadan Wadiansyah, menyampaikan, bahwa tujuan diadakanya pertemuan ini guna mengajak kerjasama antara pihaknya dengan para suporter supaya pertandingan tersebut bisa digelar dengan penonton dan bisa berjalan dengan kondusif.
“Kita ajak dialog mereka, bagaimana jika nanti pertandingan bisa digelar dengan penonton, nah kita mengajak kepada mereka supaya bisa kondusif, aman dan tertib,” ujar Dadan.
“Kita ini sudah mempunyai stadion yang bagus, tinggal kita yang harus bisa memaksimalkanya dengan cara bersama-sama membangun persepakbolaan dengan baik, tentunya di laga akhir nanti harus bisa kondusif,” lanjutnya.
Meski begitu, ia mengungkapkan, bahwa pertemuan ini hanya sebagai pengajuan dari pihaknya dan suporter yang nantinya akan diteruskan kepada Panpel lalu kepada pihak keamanan.
“Yang memutuskan bisa atau tidak digelar menggunakan penonton kan bukan kita, kita hanya mengajak para suporter untuk meyakinkan kepada panpel pertandingan, selanjutnya panpel yang akan berkomunikasi dengan pihak keamanan. Jadi yang menentukan bisa atau tidaknya itu panpel, keputusanya ada di panpel,” ungkapnya.
Dadan mengatakan, bahwa harapan yang sangat besar dari pihaknya supaya pertandingan terakhir tersebut bisa digelar dengan penonton,
” Karena kan suporter itu sangat penting, membakar semangat para pemain. Tentunya dengan hadirnya suporter akan sangat berguna bagi semangat para pemain,” katanya.
Baca Juga:Rekor Tak Terkalahkan Pecah, Persigar Dilibas Persipasi 4 Gol Tanpa BalasSusi Sabion: Garut Tidak Ramah Anak, KMPPA Perlu Dibentuk Sebagai Cikal Bakal KPAID
Sementara itu, Sukma dari Diamond City Boys, mewakili suporter lainnya, menegaskan, bahwa Ia bersama suporter lainnya siap mengawal sekaligus mendukung Persigar dengan kondusif.