GARUT – Dalam kunjungan kerjanya ke Garut Selatan pada Rabu 18 Oktober 2023, Bupati Garut, Rudy Gunawan merasa kecewa atas pembangunan jembatan wareng yang berlokasi di Kecamatan Pakenjeng, Kabupaten Garut.
Pasalnya, menurut Rudy Gunawan hasil konstruksi daripada jembatan tersebut dinilai berbahaya bahkan tidak memenuhi standar keamanan dan keselamatan.
Diketahui, proyek tersebut dimulai pada tahun 2022 lalu yang diharapkan bisa menyambungkan dua desa, yakni Desa Tegalgede dan Desa Tanjungjaya di Kecamatan Pakenjeng.
Baca Juga:Pengobatan Vitalitas Hadir di Garut, H Abdul Azis Resmi Terpercaya, Hubungi NomornyaDPC PDI Perjuangan Garut Siap Menangkan Ganjar dan Mahfud MD
Meskipun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut berkomitmen untuk memberikan insfrastruktur yang aman dan fungsional. Namun, Rudy Gunawan mengekpresikan ketidakpuasaan sekaligus kecewa atas hasil akhir daripada pembangunan jembatan tersebut.
Ia mengatakan, bahwa inspektorat akan mengaudit progres pembangunan tersebut, dengan tujuan supaya bisa mengungkap siapa yang bertanggung jawab atas proyek pembangunan ini dan untuk mengetahui berapa nilai kontraknya.
“Ini kan membahayakan, ini menghambur-hamburkan duit. Kita beritikad baik untuk membangun tapi akhirnya seperti ini,” pungkasnya.
Dengan begitu, proses audit yang akan dilakukan oleh inspektorat diharapkan bisa memberikan kejelasan mengenai jalanya proyek pembangunan ini, serta tindakan lanjut yang perlu diambil untuk memastikan keselamatan serta kualitas jembatan Wareng dimasa yang akan datang. (Alle/rls) **