RADAR GARUT – Suzuki merupakan salah satu produsen sepeda motor yang juga menghadirkan sepeda motor matic di dalam lini produknya.
Baru-baru ini Suzuki telah mengeluarkan produk sepeda motor matic terbaru bernama Suzuki Burgman Street.
Sepeda motor matic terbitan Suzuki ini dibanderol dengan harga murah, namun mempunyai fitur yang melimpah.
Baca Juga:Ramai Diperbincangkan Bayar Tol Rp724 Ribu, Ini Jawaban Jasa MargaCara Tukar Uang Koin Rp1000 Kelapa Sawit dan Rp500 Gambar Melati Seharga Pajero
Suzuki mengatakan jika mesin yang mereka gunakan akan membuat irit bahan bakar, dimana satu liter bensin pada motor ini bisa digunakan untuk menempuh jarak hingga 58,8 kilometer.
Selain mesin yang besar dan irit bensin, Suzuki Burgman Street juga dilengkapi fitur yang cukup lengkap.
Motor ini juga dilengkapi fitur USB charger untuk mengisi baterai smartphone, lampu pada Suzuki Burgman Street telah memakai full LED.
Sehingga para pemilik kendaraan dapat mengetahui notifikasi SMS, Whatsapp, telepon dan navigasi saat berkendara dan peringatan batas kecepatan.
Perihal harga, Suzuki Burgman Street terbagi atas dua varian harga, dimana harga standar sebesar Rp17 jutaan dan harga Burgman StreetRide Connect Edition dibanderol senilai Rp17,7 jutaan, harga tersebut setara dengan harga pasaran Honda Beat.