Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum belum mendapatkan kepastian apakah akan maju di Pilgub Jabar 2024 mendatang.
Plt Ketua DPW PPP Jabar, Pepep Saiful Hidayat, ketika ditanya wartawan belum memberikan kepastian soal itu.
Pepep Saiful Hidayat menyatakan untuk urusan Pilgub Jabar 2024 terlebih dahulu akan dilihat dari perolehan pileg. Adapun PPP menargetkan meraih 10 kursi di DPRD Jabar.
Baca Juga:Penembakan Kantor MUI, Uu Ruzhanul Ulum: Tolong Jangan Buat TerorKunker dari AS, Ridwan Kamil Bawa Beasiswa Pendidikan Teknologi Blockchain
“Hari ini kita sedang menguji kepada Pa Uu untuk bisa menghantarkan PPP mewujdukan kursi 10 itu. Kalau bicara apakah pasti (mengusung) belum tentu,” kata Pepep, Rabu 10 Mei 2023.
Walaupun begitu, Pepen mengaku bahwa Uu merupakan kader partai yang telah banyak membantu hingga akhirnya menduduki kursi Wagub Jabar. Hanya saja, saat ini diharapkannya Uu dapat membantu memaksimalkan Pileg 2024.
“Itu kita akui. Tetapi kalau ditanya apakah mendukung (Uu), kita kembalikan bagaimana peran serta dia memenangkan partai di Pileg nanti,” ungkap Pepep.
Selain Uu Ruzhanul Ulum ada beberapa kader PPP lain yang bisa diusung untuk Pilgub Jabar 2024. Hanya saja, dirinya enggak terburu-buru, dan masih ingin fokus untuk merebut 10 kursi DPRD Jabar pada Pileg 2024.
“Kandidat pasti ada karena kita tidak menutup ruang kader lain. Makanya kita ukur kekuatan orang per orang salah satu pintunya melalui pileg ini,” katanya.
Pepep menambahkan, partai sendiri merupakan kendaraan politik untuk seseorang meraih jabatan publik. Sehingga, kader selain Uu Ruzhanul Ulum juga nantinya bisa didorong untuk maju di Pilgub Jabar.
“Dalam politik itu tidak ada santri yang tidak ingin jadi Kiai, tidak ada politisi yang tidak ingin menduduki jabatan publik apabila bisa diraih,” kata dia.