Di Pantai Batu Karas ini juga disediakan beraneka jasa penyewaan barang untuk keperluan renang seperti ban, pelampung, banana boat, dan lain-lain. Untuk bermalam, sangat direkomendasikan untuk mencari penginapan di sini, selain harga yang murah, kamar yang bersih, lokasinya yang dekat pantai juga akan memudahkan acara liburanmu.
Pantai Pasir Putih
Pangandaran identik dengan Pantai Pasir Putih yang sudah mendunia. Berada di kawasan Cagar Alam Pananjung, Kabupaten Ciamis, pantai ini menawarkan segudang pesona yang tidak akan mampu kamu lupakan.
Di Pantai Pasir Putih ini, beragam aktivitas bisa kamu lakukan, antara lain berenang, snorkeling, diving, atau sekedar bersepeda menyusuri pinggiran pantai. Perlu diingat wisata Pantai Pasir Putih ini hanya buka sampai pukul 5.00 sore, jadi sebaiknya atur rencanamu agar tidak kecewa jika datang kesana hanya menikmati waktu sebentar saja.
Baca Juga:Inilah 5 Rekomendasi Wisata Pantai Dekat Bandung untuk Mengisi Libur LebaranHari Raya Idulfitri, Momentum Anak Minta Maaf Kepada Orang Tua
Pantai Batu Hiu
Selain beberapa pantai yang sudah dijelaskan di atas, Pantai Batu Hiu juga termasuk wisata Pangandaran yang tak boleh dilewatkan. Pantai yang terletak di Desa Ciliang, Kecamatan Parigi, Pangandaran Selatan ini merupakan andalan Provinsi Jawa Barat.
Baca Artikel Radar Garut lainnya di Google Berita.