Seekor Lutung Hitam Berkeliaran di Halaman Kantor BPKAD Garut

Lutung hitam berkeliaran di halaman kantor BPKAD Garut
Lutung hitam berkeliaran di halaman kantor BPKAD Garut
0 Komentar

GARUT – Seekor lutung berbulu hitam legam berkeliaran di halaman Kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Garut, Jl.Kiansantang, Kecamatan Garut Kota, Kamis, 23 Februari 2023.

Kejadian itu bertepatan saat ada acara Festival Liwet di Lapang Otto Iskandardinata, Alun Alun Garut Kamis siang.

“Lutung itu datangnya dari arah belakang kantor BPKAD mungkin milik warga Kampung Tangsi yang lepas Terus lutung itu naik ke genting terus ke pohon. Tadi juga sempat dikejar akan ditangkap tapi keburu naik,” Kata Ade pedagang gorengan yang biasa berjualan depan Kantor BPKAD Jl. Kiansantang.

Baca Juga:Festival 1.000 Nasi Liwet Meriahkan Hari Jadi GarutPertumbuhan Laba Diiringi Penguatan Pencadangan, BRI Terapkan Manajemen Risiko Yang Prudent

Kejadian itu banyak ditonton warga sehingga Lutung pun berdiam di atas. Menurut Maman tukang beca, diperkirakan Lutung tersebut berusia dua tahun. “Sama bahaya nya dengan monyet” Ujarnya.

Setelah lama berjam jam berada di atas pohon, ahirnya Lutung tersebut turun lalu naik lagi ke pohon yang satunya lagi. “Terus naik turun dari satu pohon ke pohon lainya dan kabur naik ke genteng atau atap suhunan bangunan sekolah SMAN 11 tidak tahu kemana kaburnya, lari larian di suhunan” Kata Agus Danru Sekuriti Rumdin Bupati Komplek Pendopo, sekitar pukul 14.00 siang. (Alle/radargarut.jabarekspres.com)

0 Komentar