Radar Garut – Anda ingin tampilan rumah lebih asri dan indah? Tanaman hias bisa menjadi pilihan anda untuk mendekorasi bagian dalam (indoor) maupun bagian luar (outdoor) rumah Anda. Bunga-bunga dari tanaman hias yang cantik dan berwarna warni, juga memiliki aroma wangi yang dihasilkannya semakin menarik untuk dipajang. Adapun beberapa tanaman hias tidak hanya enak dipandang tapi memliki bererapa manfaat seperti dapat membersihkan udara, maupun dapat mengusir nyamuk.
Berikut ini beberapa jenis tanaman hias indoor dan outdoor.
1. Bunga Melati (Outdoor)
Pada dasarnya bunga melati sudah sangat populer untuk dijadikan tanaman hias rumah karena bunganya yang cantik berwarna putih bersih dan harum. Bunga jenis melati ini paling umum ditanam dipekarangan rumah. Saat menanam bunga ini, anda perlu memperhatikan tempat penanamannya. Bunga melati harus terkena sinar matahari secara langsung dengan baik, agar proses pertumbuhannya dapat tumbuh secara maksimal.
2. Bunga Lavender (Indoor)
Bunga Lavender tidak hanya memiliki warna yang cantik dan aroma yang khas, bunga inipun dipercaya juga memberikan efek aromatik. Salah satunya seperti menghilangkan stres sampai dapat membantu mereka yang sering memiliki kesulitan untuk tidur. Akan tetapi bunga ini memerlukan perawatan yang sangat ekstra serta sensitif terhadap cahaya maupun kelembaban.
Baca Juga:4 Kuliner Malam Kota Garut yang Wajib Dikunjungi5 Cara Merawat Rambut Bayi Agar Tumbuh Dengan Sehat dan Lebat
Tanaman kamboja merupakan pohon kecil dengan daun yang jarang namun tebal. Dengan memiliki mahkota berwarna putih hingga merah keunguan. Membuatnya mampu memperindah tanaman rumah. Tanaman ini mampu tumbuh subur walaupun tidak selalu disiram air.
4. Bunga Peace Lily (Indoor)
Bunga peace lily menjadi salah satu penghias ruangan yang cantik dan kaya akan manfaat. Tanaman hias ini dapat mengurangi spora jamur di dalam kamar mandi, membersihkan udara dan meningkatkan kualitas tidur. Bunga peace lily dapat tumbuh subur di bawah cahaya lampu neon sehingga cocok untuk kamar yang tidak terkena sinar matahari dan hanya cahaya lampu neon.