Jika tidak mempunyai oven, langkah ini sebetulnya bisa dilewati. Nantinya bawang putih tersebut bisa juga langsung dicincang dan dihaluskan dengan daging ayam. Namun kurangi jumlahnya supaya tidak pahit.
Kemudian, langkah selanjutnya adalah mencampurkan bawang putih dengan daging ayam, setengah keju feta, bawang merah, garam, oregano dan merica (lada) dalam satu wadah besar. Kemudian dinginkan sampai siap untuk digiling.
Setelah itu, giling campuran daging tadi menggunakan mesin penggiling. Atau jika tidak mempunyai mesin penggiling, haluskan daging menggunakan blender. Namun biasanya banyak jasa mesin penggiling yang anda dapat temukan di pasar tradisional.
Baca Juga:Aplikasi Penghasil Saldo DANA 2022, Benar-benar Membayar dan TercepatBRI Gerak Cepat Bantu Warga Terdampak Gempa Cianjur, Bangun Posko Kesehatan dan Bagikan 2000 Nasi Bungkus
Setelah itu lakukan proses penggilingan dua kali supaya tekstur dagingnya lembut. Nah untuk proses penggilingan kedua ini, tambahkan sisa keju feta, cuka apel, dan air perasan lemon. Kemudian giling lagi daging sampai benar-benar halus.
Setelah itu adonan daging dimasukkan ke plastik yang sudah disiapkan. Panjang atau ukurannya itu tergantung selera masing-masing. Setelah itu ikat ujung plastik dengan benar agar tidak hancur saat dimasak.
Setelah itu simpan sosis ke dalam pendingin (freezer) sampai mengeras. Atau, rebus sosis tersebut di dalam air mendidih sampai mengapung sekitar 20 menit. Lalu masukan ke dalam air es supaya bentuknya tidak berubah.
Kemudian tiriskan dan sosis pun siap diolah, apakah dengan cara dibakar atau digorong.
Sosis Daging Sapi
Berikut ini adalah membuat sosis daging spai dengan takaran 300 gram daging sapi.
Bahan yang digunakan antara lain:
– 300 gram daging sapi dicuci bersih kemudian digiling
– 75 gram es serut
– 1/4 sendok teh lada putih bubuk
– 50 ml minyak nabati
– 1.5 sendok makan tepung tapioka (tepung kanji/aci)
– 1/4 sendok teh ketumbar bubuk
– garam dan gula pasir secukupnya
– plastik sosis
– 1/2 sendok makan bawang bombay cincang
– 1 butir putih telur
– piping bag
Cara membuat sosi sapi antara lain:
- pertama campur daging giling dengan garam dan sebagian es serut. Kemudian diblender atau menggunakan mesin giling. Semua bahanitu harus tercampur merata.
- Setelah itu masukan minyak nabati ke dalam gilingan tadi sampai merata.
- Kemudian masukan seluruh bumbu, sisa es serut, putih telur dan tepung tapioka, aduk lagi sampai rata.
- Setelah itu masukan adonan ke piping bag, semprotkan ke dalam plastik sosis yang sudah disiapkan. Lalu ikat ujungnya menggunakan benang.
- Setelah itu rebus sosis selama kurang lebih 20 sampai 25 menit atau hingga matang.
- Kemudian angkat adan masukan ke dalam air dingin beberapa saat, lalu tiriskan.
- Lalu masukan sosis ke dalam freezer atau kulkas.
- Setelah itu sosis bisa diolah sesuai selera.