TASIKMALAYA – Sejumlah profesional muda asal Kabupaten Garut yang tergabung dalam manajemen Vlogkita.com mengajarkan desa digital pada Pemerintah Desa Sirnagalih, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya.
Manajemen Vlogkita.com mengajarkan literasi desa digital pada Pemdes Sirnagalih dalam berbagai bidang di desa. Mulai dari sistem informasi pembangunan desa, administrasi, kependudukan, pelayanan publik dan berbagai layaan lainnya. Termasuk dalam mengangkat potensi desa.
“Mulai hari ini sistem desa digital diberlakukan di Desa Sirnagalih” ujar Kepala Desa Sirnagalih, Mumin Sihendar, saat launching desa digital, Kamis 17 November 2022.
Baca Juga:Perkuat Rantai Pasok Industri Otomotif, BRI Salurkan Pembiayaan untuk IKM LokalPasca Kades Mundur, Rekening Desa Ciela Diblokir Dulu, Dana Desa Tahap 3 Belum Bisa Dicairkan
Mumin mengaku, bahwa selama ini pihak desa dan masyarakat, sebetulnya awam tentang literasi desa digital. Akan tetapi kemauan untuk belajar lah yang mendorong pihaknya mau mengembangkan desa digital.
” Kami masih awam dengan literasi Desa digital, tetapi kami siap untuk belajar,” katanya.
Terlebih lagi saat ini desa digital memang menjadi program pemerintah, khususnya di Jawa Barat. Dengan kemajuan teknologi digital saat ini, semua desa didorong harus bisa memberikan pelayanan secara digital.
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tasikmalaya, Hj. Ai Diantani Sugianto mengharapkan dengan sistem digital ini, Desa Sirnagalih bisa lebih maju lagi dan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Dengan sistem digital, dunia informasi lebih dekat sehingga diharapkan bisa meningkatkan kemajuan Desa Sirnagalih berikut potensi masyarakat,” ujarnya.
Owner Vlogkita.com, Yosep Krisdiana Putra menyampaikan bahwa pihaknya siap memberikan edukasi tentang Desa digital kepada desa-desa.
Literasi desa digital sangat penting bagi tata kelola pemerintahan desa, terlebih saat ini merupakan era 4.0.
Baca Juga:Mental Petarung Lisandro Martinez Mirip Nemanja Vidic, Legenda MU: Nggak Ada Takut-takutnya!Butut Wawancara, Nasib Ronaldo Semakin Terombang-ambing Imbas Rapor Merah di Manchester United
” Dimana sistem digitalisasi sangat penting bagi kemajuan pembangunan baik untuk pemerintahan desa, kalangan usahawan maupun individu masyarakat,” ucapnya.
Seperti diketahui bahwa Desa Sirnagalih berbatasan langsung dengan Kabupaten Garut, memiliki 4 ribu lebih penduduk atau sebanyak 1.740 Kepala Keluarga.
Potensi yang dimiliki cukup beraneka ragam selain berbagai kuliner khas, seni dan budaya, Desa Sirnagalih memiliki potensi wisata yaitu Pineus Forest view dan Curug Candung.(gilang/fer)