Jawab Isu Perang Bintang, Desmond Ungkap Dua Sumber Rusaknya Sistem Polri: Siapa yang Kebakar?

Jawab Isu Perang Bintang, Desmond Ungkap Dua Sumber Rusaknya Sistem Polri: Siapa yang Kebakar?
Desmond Ungkap Borok yang Sebabkan Sistem Polri Rusak-TVR Parlemen-Youtube Channel
0 Komentar

Diketahui bahwa Ismail Bolong baru saja mencabut testimoninya soal setoran uang berjumlah miliaran rupiah ke Kabareskrim Polri, Komjen Agus Andrianto.

Mahfud MD mengatakan para perwira tinggi Polri sudah saling membuka ‘kartu AS’ masing-masing di dalam isu perang bintang.

Maka dari itu Mahfud MD secara tegas ingin agar kasus tersebut bisa secepat mungkin bisa diusut tuntas.

Baca Juga:Ridwan Kamil Berduka atas Berpulangnya Tjetje PadmadinataKuat Maruf Bantah Pernyataan Kesaksian Susi Soal ‘Jangan Naik Satu Langkah Lagi’

“Isu perang bintang terus menyeruak. Dalam perang ini para petinggi yang sudah berpangkat bintang saling buka kartu ‘truf’,” kata Mahfud MD pada Minggu, 6 November 2022.

“Ini harus segera kita redam dengan mengukir akar masalahnya,” tuturnya menambahkan.

Bagi Mahfud MD, sebenarnya isu soal mafia tambang bukan merupakan suatu hal yang baru muncul di Indonesia.(Disway.id/PKL/Gani)

0 Komentar