Ia berterimakasih kepada para atlet yang sudah berjuang meraih prestasi di ajang Porprov Jabar XIV ini. Selain itu, ia juga berterimakasih kepada pelatih, tim ofisial, dan seluruh pihak yang telah terlibat dalam mempersiapkan atlet asal Kabupaten Garut sehingga dapat meraih medali emas.
“Mudah-mudahan ini adalah kabar baik Garut ini peraih medali emas pertama, berarti kan juara pertama, mudah-mudahan sampai akhir kita juara pertama gitu,” tuturnya.
Ia menyebutkan, pihaknya sudah menyiapkan bentuk apresiasi bagi para atlet yang berprestasi dan meraih medali pada perhelatan ajang olahraga multievent tingkat provinsi ini.
Baca Juga:Cegah Kerusakan Alam! Jurnalis, Birokrat hingga Akademisi Gelar Diskusi Jurnalisme LingkunganSelesaikan Persoalan Lingkungan dengan Bersinergi Lintas Sektoral
“Target kita 30 sampai 40, kita 10 besar lah, tapi kalau liat ini optimis kita kan memimpin sekarang, memimpin perolehan medali,” tandasnya.
Ketua KONI Kab. Garut, Abdusy Syakur, menyampaikan apresiasi terhadap para atlet yang mampu meraih medali emas, dan berharap peraihan medali pertama ini mampu memberikan semangat kepada yang lain. Pihaknya berterima kasih kepada seluruh pengurus khususnya PRSI dan jajaran pelatih yang mampu melahirkan atlet yang mampu menyabet medali emas di cabor loncat indah Porprob XIV Jawa Barat tahun 2022 ini. (*)