Platform Merdeka Mengajar Memberikan Kemudahan untuk Guru Lebih Inspiratif dan Inovatif

Platform Merdeka Mengajar Memberikan Kemudahan untuk Guru Lebih Inspiratif dan Inovatif
Rina Iryana mahasiswi S2 PGS UPI Kampus Tasikmalaya.-Foto:dokradartasik.disway.id/dokrinairyana-
0 Komentar

Di sisi lain Indonesia dihadapkan pada beberapa tantangan, diantaranya tuntutan untuk menyiapkan generasi yang cerdas dan berkarakter. Sehingga globalisasi telah membawa perubahan pada semua lini kehidupan. Pemerintah telah menetapkan bebrapa kebijakan dalam bidang pendidikan. Terkait dengan hal itu, dengan adanya paradigma baru dalam penyelenggaraan dan pengelolaan pendidikan yang lebih holistik, maka perkembangan dunia pendidikan berubah begitu cepat. Hal yang paling mendasar dalam penyelenggaraan pendidikan adalah kurikulum. Karena kurikulum sebagai ” Ruh ” dari pendidikan yang terus berubah, idealnya bersifat fleksibel dan dinamis agar dapat mengikuti perkembangan dan tuntutan sekaligus tantangan zaman.

Menyadari bahwa pendidikan sebagai sarana untuk menyiapkan generasi masa kini dan masa depan, maka pendidikan dituntut untuk mampu menangkap dan memproyeksikan kecenderungan yang akan terjadi pada masa depan. Artinya, kurikulum juga harus disesuaikan dengan kebutuhan tersebut, tidak bisa dibiarkan berjalan di tempat apalagi mempertahankan hal-hal yang sudah kurang relevan, tentunya harus ada inovasi dan terobosan baru agar setiap generasi mampu menjawab tuntutan zaman. Sebab kalau tidak, maka apa yang dihasilkan oleh pendidikan menjadi tidak fungsional bahkan tidak dapat beradaptasi dan berinteraksi dengan perubahan zaman.

Atas dasar itu, maka perubahan kurikulum hendaknya dijadikan momentum untuk memajukan pendidikan agar tidak ketinggalan zaman. Pendidikan harus mampu memainkan peran secara kritis dalam melihat tantangan sekaligus peluang masa depan. Jika masyarakat atau suatu budaya berubah, maka tugas pendidikan harus mampu memainkan konstruktifnya dalam perubahan tersebut.

Baca Juga:Dominasi AC Milan Hancur di Tangan TorinoLink Live Streaming Liga Italia 2022/2023: Torino vs AC Milan

Saat ini merupakan waktu yang tepat untuk merefleksikan kesiapan satuan pendidikan dalam mengimplementasikan kurikulum baru yaitu Kurikulum Merdeka. Kurikulum Merdeka ini merupakan bentuk evaluasi dari kurikulum sebelumnya, yakni kurikulum 2013. Kurikulum Merdeka ini dluncurkan secara resmi oleh Mendikbudristek Nadiem Makarim pada bulan Februari 2022. Kurikulum merdeka diterapkan demi mengejar ketinggalan pendidikan di masa pandemi Covid-19. Kurikulum Merdeka dirancang sebagai bagian upaya Kemendikbudristek untuk mengatasi krisis belajar yang telah lama kita hadapi dan menjadi semakin parah karena pandemi.

Penerapan kurikulum merdeka didukung melalui penyediaan beragam perangkat ajar serta pelatihan dan penyediaan sumber belajar guru, kepala sekolah dan dinas pendidikan. Mendikbudristek mengimbau para guru dan kepala sekolah agar dapat mempelajari lebih mendalam terkait kurikulum merdeka di Platform Merdeka Mengajar. Kemendikbudristek telah menyiapkan sejumlah dukungan untuk mewujudkan kurikulum merdeka. Salah satunya adalah Platform Merdeka Mengajar. Melalui dukungan ini, Kemendikbudristek ingin agar setiap guru dan kepala sekolah yang telah siap menjalankan kurikulum merdeka, dapat menikmati kesempatan pelatihan yang sama dengan kualitas yang sama.

0 Komentar