Antusias dukungan terhadap Pasheman90 grup paskibra SMKN 2 Garut muncul dari berbagai kalangan.
Pada babak quarter final Indonesia,s got Talent, para guru maupun siswa di SMKN 2 Garut menggelar nonton bareng aksi Pasheman90.
Kepala SMKN 2 Garut Dadang Johar Arifin mengaku bangga dengan aksi anak didiknya di ajang Indonesian’s got talent yang tergabung dalam Pasheman90.
Baca Juga:Tampil Spektakuler, Pasheman90 Maju ke Semifinal Indonesia’s got TalentIndonesia dan Prancis Proyeksikan Peningkatan Kerjasama Strategis
“Kita do’akan agar anak-anak ini masuk final dan juara. Dan kita pun meminta dukungan masyarakat Garut untuk mendukung langsung dengan memberi polling suara untuk Pasheman90,” katanya.
Sebagai representasi dari dunia pendidikan, Dadang juga berharap adanya dukungan dari institusi lembaga pendidikan lain mulai dari kepada Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Kepala Dinas Pendidikan Garut, Bupati, Wakil Bupati bahkan Menteri Pendidikan RI.
“Ini tentu sangat membanggakan dunia pendidikan, SMK khususnya SMKN 2 Garut, juga membanggakan untuk Garu, Jawa Barat dan Indonesia” katanya di SMKN 2 Garut.
“Saya kira paskibra jarang masuk ke entertainment, dan (capaian Pasheman90, red) ini gebrakan. Kita harapkan ini memberi motivasi kepada yang lain dan adik-adiknya dalam hal-hal positif,” tambahnya.
Selain kegigihan dalam berlatih dan tampil di event-event setingkat regional maupun nasional.
Lanjutan, capaian anak-anak Pasheman90 juga ada peran banyak pihak yang mendukung terutama pelatih dan pembina, orang tua, para guru dan lainnya. (*)