GARUT – Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana meninjau beberapa lokasi banjir yang melanda Kabupaten Garut, Senin 18 Juli. Kapolda ingin memastikan proses pemulihan bencana berjalan dengan lancar.
Proses pemulihan itu kata Kapolda, seperti evakuasi, proses rehabilitasi, proses penanganan kepada masyarakat yang terdampak banjir. Ia ingin memastikan proses itu semua berjalan dengan baik.
“Pada kesempatan ini, saya ingin menyampaikan terima kasih kepada Bapak Bupati, dengan teman – teman instansi terkait yang terlihat di lapangan begitu bersemangat, berjibaku dengan seluruh masyarakat untuk merapikan akibat banjir,” kata Kapolda.
Baca Juga:Ajaran Baru, Disdik Kota Tasik Pastikan Tiap Sekolah Punya Fasilitas IniHeboh, 3 Ikan 150 Kg Muncul Usai Banjir di Garut, Akhirnya Dicincang Warga
Dia mengatakan, semua berfokus untuk memastikan keselamatan dan keamanan para warga yang terdampak banjir tersebut.
“Kita juga menyiapkan makanan dan minuman yang layak untuk warga, sehingga warga tidak kebingungan untuk kehidupan sehari – hari,” katanya.
Dia mengatakan, pihaknya bersama dengan instansi – instansi terkait akan mendata untuk melakukan tindakan – tindakan yang harus segera dilakukan.
Diantaranya Polda juga akan segera meneliti lokasi banjir di Kabupaten Garut, apakah ada kerusakan lingkungan yang terjadi di lokasi tersebut.
“Kita akan teliti. Karena, setiap tahun memang bila curah hujan yang begitu tinggi, tempat ini atau tempat yang tadi kita kunjungi terkadang dampak banjir. Kita akan teliti, supaya tahun depan tidak terjadi lagi,” katanya.
Dia berterima kasih kepada beberapa pihak yang membantu dalam hal logistik kepada para masyarakat yang terkena dampak banjir ini.
“Kita sangat menjamin dan meyakinkan, bahwa kebutuhan logistik masyarakat, termasuk obat – obatan, makanan siap saji, dan hal – hal yang lain, termasuk alat kebersihan akan kita drop. Sehingga, proses kebersihan dan proses pemeliharaan bisa berjalan dengan lancar,” katanya.
Baca Juga:Cari Cuan dari Bisnis Action Figure10 Desa di Bayongbong Terdampak Banjir Bandang, Relokasi Tergantung Asesmen Kabupaten
Kapolda juga menghimbau, untuk selalu menggalang kebersamaan dan solidaritas untuk masyarakat dan saudara kita yang terkena musibah di Kabupaten Garut.(cat)