Sekilas Potret Sungai Aaree Swiss, Tempat Hilangnya Anak Ridwan Kamil

Sekilas Potret Sungai Aaree Swiss, Tempat Hilangnya Anak Ridwan Kamil
0 Komentar

SWISS – Potret dari sungai Aaree di Swiss, sangat menarik perhatian wisatawan. Sungainya bersih, lebar dan memang cukup deras arusnya.

Di sungai inilah anak dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dikabarkan hilang. Emmeril Kahn Mumtadz terbawa arus sungai Aaree.

Eril, begitu dia disapa, dilaporkan hanyut terbawa derasnya arus sungai Aare di Swiss.

Baca Juga:SBM ITB Akan Hadir di Metaverse, Penjualan Lahan RansVerse Resmi dibuka untuk PublikWagub Jabar Ajak Warga Jawa Barat Doakan Keselamatan Eril

Hal tersebut disampaikan secara resmi oleh pihak keluarga Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzaman.

Ia menyebutkan, Eril mengalami musibah dan dinyatakan hilang saat berenang di sungai Bern, Swiss.

“Bahwa benar anak pertama kakak kami, Ridwan Kamil, yang bernama Emmeril Khan Mumtadz atau biasa dipanggil Eril mengalami musibah di Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss,” ujar Elpi dalam keterangan resminya, Jumat 27 Mei 2022.

Seperti disampaikan oleh Duta Besar RI untuk Swiss, Muliaman D Hadad, sungai Aare memang biasa dipakai wisatawan dan warga setempat untuk berenang.

Terutama di musim panas seperti di bulan Juni, sungai Aare menjadi destinasi menarik bagi pengunjung untuk berenang di sungai tersebut.

Melihat tayangan video di YouTube Channel milik Follow ThatBug, pesona sungai Aare memang sangat indah.

Sungai tersebut terlihat bersih dengan skala jarak dari tepi ke tepi cukup lebar.

Baca Juga:GMNI Adukan Disdukcapil Garut ke Disdukcapil Jabar, Kenapa Ya?Yudha, Legislator Garut Beri Bantuan Korban Angin Puting Beliung di Desa Sukatani, Rumahnya Runtuh

Bahkan terdapat jempatan penyemberangan orang yang kerap dijadikan wahana melompat di sungai Aare, Swiss.

“Tempat berenang ya, terutama pada musim panas banyak sekali yang berenang.

“Memang tempat bagus, jadi semacam tepat anak-anak dan orang-orang dewasa juga berani di sana,” ujar Muliaman, seperti dilansir dari Detik.

Selain indah, bagus dan cukup lebar, ternyata arus sungai Aare juga cukup deras.

Dari tangkapan layar lead pada berita ini, terdapat seseorang yang asyik bermain surfing layaknya di pantai dengan bantuan tali.

Mungkin karena arus cukup deras, sehingga cukup bisa untuk memacu adrenalin.

Tentu saja, untuk berenang di sungai seperti Aare, Swiss ini diperlukan keandalan berenang, minimal bisa berenang di tepian.

Bahkan tepian sungai ini juga cukup asri, di bagian lokasi tertentu seperti ada pelataran yang sudah dibentuk.

0 Komentar