GARUT – Belantara Universitas Garut (UNIGA) Fakultas Pertanian mengadakan pendidikan dasar bagi anggota baru selama 10 hari.
Sejak dibentuk tahun 2006, Belantara Uniga ini sudah 14 kali melakukan pengkaderan serupa.
Asep Permadi wakil ketua Dekan 3 bagian Kemahasiswaan Fakultas Pertanian UNIGA mengatakan, pihak kampus mengetahui jalannya kegiatan pendidikan dasar belantara, hal ini karena pada dasarnya belantara menjadi salah satu unit kegiatan mahasiswa yang ada di Fakultas Pertanian.
Baca Juga:Menko Airlangga Jadi Delegasi ke Malaysia Bahas Pertanian Sawit BerkelanjutanWarga Garut Banyak Buang Sampah ke Sungai
Lanjut Asep Permadi, pendidikan dasar belantara ini adalah salah satu bentuk mewujudkan kedisiplinan dan ketaatan untuk menciptakan keharmonisan diantara mahasiswa dan anggota baru juga para seniornya.
Dalam pendidikan belantara ini dilakukan selama kurang lebih 10 hari yang terdiri dari materi kelas dan materi lapangan.
” kami dari pihak kampus sangat mengapresiasi kegiatan tersebut dan jaga kekompakan dan kebersamaan sesama,” ujarnya.