Uu Ruzhanul Ulum Merasa Terusik dengan Isu Pembubaran MUI

Uu Ruzhanul Ulum Merasa Terusik dengan Isu Pembubaran MUI
Uu Ruzhanul Ulum Wakil Gubernur Jawa Barat mengajak masyarakat bijak menyikapi isu pembubaran MUI. Uu juga mengaku cukup terusik dengan isu tersebut (istimwa)
0 Komentar

KOTA BANDUNG – Uu Ruzhanul Ulum, Wakil Gubernur Jawa Barat mengajak warga untuk menyikapi secara bijaksana isu pembubaran MUI yang tengah ramai saat ini.

Ajakan UU Ruzhanul Ulum itu disampaikan saat menghadiri acara musyawarah kerja daerah Majelis Ulama Indonesia (MUI) tingkat Provinsi Jawa Barat, Rabu (24/11/21).

Menurut Uu Ruzhanul Ulum, kesalahan dari salah satu anggotanya bukan berarti kesalahan dari seluruh isi lembaga yang berujung kepada pembubaran MUI.

Baca Juga:Warga Desa Cibatu Lahirkan Bayi Tanpa AnusUMKM Terbukti Memiliki Resistensi Tinggi Terhadap Krisis Ekonomi

Apalagi sekelas MUI yang merupakan lembaga fatwa Islam yang selama ini telah berkontribusi untuk pemersatu pandangan umat Islam.

“Kehadiran MUI sangat dibutuhkan oleh mayoritas umat Islam Indonesia, karena fatwanya dijadikan pegangan dalam melaksanakan nilai-nilai Islam oleh masyarakat,” Ujar Panglima Santri ini pada acara Muskerda di Kota Bandung (24/11/21).

0 Komentar