Menang Dramatis, Tim Voli Putra Limbangan Raih Emas Porkab Garut 2021

Menang Dramatis, Tim Voli Putra Limbangan Raih Emas Porkab Garut 2021
0 Komentar

GARUT – Pertandingan dramatis terjadi pada Final Cabor Bola Voli Putra antara Tim Kecamatan Limbangan melawan Tim Kecamatan Garut Kota yang dihelat pada tanggal 30 oktober 2021 di Sarana Olahraga Ciateul.

Pertandingan yang berlangsung selama satu jam lebih ini dimenangkan oleh Tim Bola Voli Tim Kecamatan Limbangan dengan skor dramatis 21-25, 21-25, 25-23, 25-21, dan 15-12. Dengan kemenangan dramatis ini Tim Kecamatan Limbangan berhak mendapatkan medali emas. Sedangkan, Tim Kecamatan Garut Kota mendapatkan Perak, Serta Tim Kecamatan Karangpawitan dan Tim Kecamatan Cisurupan mendapatkan masing – masing 1 perunggu.

Selain medali emas yang mereka raih, Tim Kecamatan Limbangan juga mendapatkan anggaran dana dari pemerintah untuk membangun gedung olahraga sebesar 1 miliar yang langsung diberikan oleh Bupati Garut. Anggaran tersebut akan dicairkan pada tahun 2023.

Baca Juga:Tim Sepakbola Cilawu Sabet Emas Porkab Garut 2021Bank bjb Gelar Vaksinasi Massal dan Buka Rekening SimPel untuk Pelajar di Garut

Kapten dari Tim Kecamatan Limbangan Saepuloh, menuturkan perasaan bahagianya bisa mendapatkan medali emas.

“Suatu kebanggaan bagi saya bisa mendapatkan medali emas dan mewakili balubur limbangan mendapatkan medali emas.”

Sementara pada kategori putri Tim Kecamatan Cisurupan berhasil mendapatkan medali emas setelah berhasil menumbangkan Tim Kecamatan Malangbong dengan pertandingan yang berakhir dengan 5 set 21-25, 25-20, 19-25, 25-23, dan 15-11. Pertandingan yang dijalani selama kurang lebih 1 jam ini berlangsung sengit dan panas. Sementara untuk medali perunggu diraih bersama oleh Tim Kecamatan Tarogong Kaler dan Tim Kecamatan Pakenjeng.

Dian nurjaman selaku salah satu pelatih Tim Cisurupan menyebutkan dirinya tidak menyangka anak asuhnya bisa mendapatkan medali emas.

“Karena seperti yang sudah diketahui bahwa lawan yang mengikuti babak 12 besar ini bukan lawan yang mudah. Semuanya memiliki nama dan pengalaman dibanding dari kecamatan cisurupan.” Ketika ditanya mengenai lawan yang dihadapinya. (cat)

 

0 Komentar