GARUT – Siswa SMP di Kabupaten Garut antusias mengikuti vaksinasi covid-19 yang digelar di Pendopo Garut. Vaksinasi ini sebagai persiapan menyambut sekolah tatap muka.
Tak hanya siswa, namun orang tua juga saudara dari para siswa juga mengikuti vaksinasi covid-19 tersebut.
Salah satu siswa SMPN 2 Garut, Nurwendah mengatakan dirinya dengan senang hati mengikuti vaksinasi karena sudah sangat rindu untuk sekolah.
Baca Juga:713 Keluarga di Desa Wanakerta dapat Bantuan BerasLemkapi: Tolak Bantuan Rp2 Triliun
” Dengan mengikuti vaksin ini saya harap covid-19 segera pergi dan sekolah tatap muka segera dilaksanakan,” ucapnya, di pendopo, Rabu (4/8/2021).
Hal senada juga diungkapkan Wini salah satu orang tua siswa, bahwa vaksinasi ini merupakan ikhtiar untuk menghindari covid-19 dan sebagai persiapan sekolah tatap muka yang sangat dinantikan anaknya.
Humas SMPN 2 Garut, Ati mengatakan, pihaknya memfasilitasi siswa dan keluarganya untuk mengikuti vaksinasi tersebut. Pihaknya pun sudah mendata terlebih dahulu sebelumnya.
” Guru-guru sudah melaksanakan vaksin terlebih dahulu, sekarang sebagian besar siswa hari ini yang dikolektif vaksin,” tandasnya.
Karena sudah 2 tahun pandemi berlangsung, menurut Ati anak-anak sudah jenuh, selain itu motovasi mereka sudah menurun dengan adanya Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) seperti ini.
” Dengan adanya kegiatan vaksin yang diselenggarakan BPBD ini dan sekolah, ini luar biasa dan disambut antusias oleh orang tua dan siswa. Bahkan ada anak kelas 7 yang usia belum mencapai 12 tahun mau divaksin karena mau segera tatap muka,” ucapnya.(fit)