JAKARTA – Boaz dilepas Persipura karena alasan indisipliner. Dia dicoret bersama pemain senior lainnya, Yustinus Pae.
Kondisi itu membuat Boaz Solossa kini tak memiliki klub. Namun kualitas Boaz tetap diburu, meski sudah berusia 35 tahun.
“Tim-tim yang menghubungi saya itu contohnya Borneo FC. Klub Liga 2 juga ada. Lalu dari Persija. Cuma baru sebatas komunikasi,” kata Boaz Solossa dikutip dari kanal YouTube KFFSPORT, Sabtu (10/7).
Baca Juga:Polisi Tegaskan Tidak Ada Perlakuan Khusus terhadap Nia Ramadhani-Ardi BakriePolisi Siap Rekomendasikan Rehabilitasi Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie
“Saya cuma bisa bilang iya dan oke. Nanti akan saya pikirkan lagi tawaran-tawaran tersebut. Di klub baru nanti, saya butuh kenyamanan,” jelasnya.
Tapi Boaz tak mau sendiri di klub barunya. Ia ingin bermain bersama Tipa, sapaan akrab Yustinus Pae.
“Di Persipura, saya nyaman. Selain itu, ke mana pun saya pergi, saya harus bersama-sama saudara saya, Yustinus Pae,” jelasnya.
“Di mana pun saya bermain nantinya, Yustinus Pae harus ada di situ. Kami bicara keluarga dan kenyamanan,” tukasnya.(PA/FIN)