GARUT – Vaksinasi COVID-18 di ruang rapat Desa Cipareuan, Kecamatan Cibiuk, Rabu (23/6) sepi peminat. Padahal aparat pemdes setempat, sudah mengumumkan melalui Ketua RT/W setempat.
Sekdes Cipareuab Aep R dan perangkat desa Dedi, mengungkapkan, vaksinasi gratis ini diagendakan untuk manula, kader dan para Ketua RT/RW. Namun rupanya yang datang sepi.
” Manula yang menyempatkan diri divaksin, diprioritaskan oleh tim dari UPT Puskesmas Cibiuk. Pelaksanaan vaksin dipantau Satgas COVID- 19 tingkat kecamatan dan desa,” kata Sekdes.
Baca Juga:Status Kades Terpilih Pernah Dipenjara DipersoalkanHati-hati, Virus Varian Baru Ancam Anak-Anak, Dinkes Garut Imbau Masyarakat Tingkatkan Prokes dan Lakukan Vaksinasi
Seharusnya, lanjut Sekdes vaksin gratis dimanfaatkan oleh masyarakat. Apalagi petugas yang mendatangi langsung ke kantor desa. Menurutnya vaksin sangat penting, apalagi banyak warga Cipareuan yang terpapar COVID-19.
Sebagaimana dikabarkan, sepasang suami istri di Desa Cipareuan ada yang dinyatakan positif oleh pihak rumah sakit. Keduanya neninggal dunia dalam waktu hampir bersamaan. Pasangan suami istri itu, mengidap penyakit penyerta.Pemakaman kedua jenazah berjalan lancar. Dalam sehari warga menggali liang lahat dua lubang.(pap)