Bupati Bersama Ketua DPC PDI Perjuangan Garut Kunjungi Pengungsi Longsor Cisewu

0 Komentar

Dalam kunjungan tersebut, Yudha juga memberikan support kepada para pengungsi. Yudha menyampaikan agar pengungsi bersabar dengan segala keterbatasan di pengungsian.

Pihaknya bersama Pemkab Garut akan memikirkan semaksimal mungkin nasib para pengungsi ke depan. Terutama apakah para pengungsi ini akan direlokasi atau tidak.

Yang jelas kata Yudha, kalaupun harus dilakukan relokasi, maka Pemerintah Kabupaten Garut tampaknya siap dalam segi anggaran. Karena anggaran Biaya Tak Terduga (BTT) untuk bencana masih cukup banyak tersedia.

Baca Juga:Dony Oekon dan Memo Hermawan Kirim Bantuan kepada Pengungsi Longsor Cisewu GarutWarga Cijolang Pertanyakan Pemberhentian Pekerjaan oleh Kontraktor Pabrik Sepatu

” Pemerintah daerah untuk semaksimal mungkin menggunakan angaran BTT untuk kepentingan bapak ibu semua. Sekarang dari BPBD, Tagana, sedang assesmen, pak Camat juga sama. Apakah ke depannya harus direlokasi atau tidak. Kalau harus direlokasi insyaa Allah anggarannya ada, karena memang BTT Garut masih ada Rp 137 miliar,” ujar Yudha.

“BTT Masih besar insyaa Allah bisa mengcover kebutuhan relokasi kalau memang ke depannya harus relokasi,” tegasnya. (RP)

Laman:

1 2
0 Komentar