Bertambah Lagi 4 Orang, ODP di Garut Jadi 2.585 Kasus

0 Komentar

RadarPriangan.com, GARUT – Pemerintah Kabupaten Garut melalui tim gugus tugas penanganan covid-19 kembali merilis penambahan 4 kasus baru ODP (orang dalam pemantauan), Minggu (24/5/2020).

4 kasus baru itu adalah warga Kecamatan Wanaraja 2 orang, Kecamatan Kersamanah 1 orang dan Kecamatan Peundeuy 1 orang.

Sehingga Total kasus ODP di Kabupaten Garut hingga Minggu (24/5/2020) adalah sebanyak 2.585 kasus. Antara lain, 153 kasus masih pemantauan, 6 kasus dalam perawatan, dan 2.426 kasus selesai pemantauan, kemudian 13 diantaranya meninggal dunia.

Baca Juga:Makanan Bersantan Bolehkah Dipanaskan?Komunitas RKGB Korwil Garut Selatan Bagikan Sembako, Masker dan Takjil

Sementara itu untuk kasus OTG (orang tanpa gejala) sampai hari ini mencapai 820 kasus. Dimana 388 orang masih dalam tahap observasi dan 432 orang  selesai masa observasi tanpa ada kasus kematian. Kemudian untuk PDP (pasien dalam pengawasan) hingga hari ini mencapai 61 kasus. Diantaranya 4 orang sedang dalam perawatan dan 57 orang selesai pengawasan. Sementara 14 orang diantaranya meninggal dunia. Adapun untuk kasus Konfirmasi positif covid-19 hingga hari ini mencapai 13 kasus. Antara lain terdiri dari 3 orang dalam perawatan di rumah sakit, 8 orang dinyatakan  sembuh, dan 2 orang meninggal dunia.

(*)

0 Komentar