GARUT – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Garut Fraksi PDI-P Yudha Puja Turnawan berharap jaring pengaman sosial bisa menyentuh guru honorer. Hal tersebut diungkapkannya setelah melakukan pembagian sembako di wilayah Garut Utara dan Garut bagian Timur. Senin (11/5/2020) Siang.
Para guru honorer yang mengajar di sekolah dinilainya telah memberikan jasa besar dalam mencerdaskan bangsa, namun dari sisi kesejahteraan mereka belum tersentuh. Sehingga kata Yudha, di tengah pandemi ini sudah selayaknya pemerintah bisa meringankan beban para guru honorer akibat dampak Covid-19.
“Kita terus bergerak, kali ini kita coba menyentuh para guru honorer. Kegiatan sosial seperti ini tentunya sudah menjadi agenda penting bagi partai PDI-Perjuangan dalam membantu masyarakat yang kami anggap layak untuk memperoleh bantuan di tengah ancaman wabah virus Covid-19,” ujarnya
Baca Juga:Desa Margamulya Cikajang Dilanda Banjir, Gorong-gorong Jalan Provinsi dan Gundulnya Hutan Diduga Menjadi PenyebabnyaTerlalu Lama Disimpan, Telur Bansos Berpotensi Busuk di Gudang Bulog Garut
Sebelum membagikan sembako secara simbolis, ketua DPC PDI-Perjuangan Garut Yudha Puja Turnawan, sempat memberikan edukasi penyebaran Covid-19 dan cara mengatasinya, sehingga para guru honorer tersebut diharapkan bisa mengaplikasikannya baik itu kepada siswa-siswi atau keluarga dan lingkungannya agar terhindar dari virus Covid-19.
Dalam kesempatan tersebut, dirinya banyak menerima keluhan para guru honorer agar bisa menyampaikan aspirasi dan menjadi program pemerintah daerah.
“ Mereka (guru honorer, red) curhat kepada kami agar nasib mereka bisa diperhatikan oleh pemerintah daerah, dan hal itu tentunya akan kita dorong supaya social sefety net, atau jaring pengaman social itu menyentuh para guru-guru honorer,” katanya
Meski demikian kata Yudha, pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan Bupati Garut yang katanya akan mengalokasikan anggaran bagi para guru honorer.
Sementara Ketua Koordinator Forum Kepala Sekolah Swasta, Tamudin, S.Pd, mengatakan, pihaknya sangat apresiasi dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Ketua DPC PDIP Kabupaten Garut yang telah memberikan bantuan berupa sembako untuk para guru honorer se-Gugus 23 sebanyak 11 Sekolah Luar Biasa, yang mana bantuan ini sangat membantu untuk mereka yang terdampak wabah Covid-19.
“ Mudah – mudahan segala bantuan yang diberikan bermanfaat bagi guru – guru honorer SLB, dan juga mendapat balasan yang setimpal dari Alloh SWT ,” katanya.