GARUT – Ketua Kadin (kamar dagang dan industri) Kabupaten Garut, Jawa Barat, Yudi Nugraha Lasminingrat resmi dilantik bersama pengurus Kadin periode tahun 2020-2025, Jumat (14/02/2020).
Sebagaimana diketahui Yudi dan jajaran pengurus Kadin dipilih secara aklamasi pada mukab beberapa waktu lalu.
Ketua pelaksana, Agus Indra Arisandi menyampaikan maaf apabila dalam proses selama ini terdapat kekurangan.
Baca Juga:Antisipasi Perundungan Pada Pelajar, Polres Garut Kumpulkan Kepala Sekolah dan Guru BKSiltap Terlambat, Bupati Ciamis Salahkan Desa yang Telat Setor Laporan
“Seluruh kepengurusan Kadin Garut telah tersusun sesuai rencana, saya sebagai ketua pelaksana mengucapkan maaf bila ada kekurangan,” ucapnya, Jumat (14/02/20).
Bupati Garut, Rudy Gunawan dalam acara tersebut mengatakan, keberadaan pengusaha penting untuk pembangunan di Garut. karena baik tidaknya pembangunan di Garut adalah pengusaha.
“Saya bergembira pada malam ini teman saya, Yudi yang bekerjasama dengan Kabupaten Garut dan akan membuat program yang berkualitas,” katanya.
Sementara itu Yudi Nugraha Lasminingrat mengatakan, terpilihnya dia sebagai Ketua Kadin adalah sebuah amanah.
Apalagi Kadin ni adalah organisasi yang dibentuk berdasarkan undang-undang Dasar 1945 pasal 33 sebagai landasan pembangunan di tingkat ekonomi yang dilandasi oleh media yang bersih dan bertanggung jawab. Kemudian dalam undang-undang Nomor 1 Tahun 1978 disebutkan Kadin merupakan upaya bagi seluruh organisasi disebut juga sebagai tempat pembinaan dan pengembangan dunia usaha.
“Tentunya semua ini tidak akan tercapai apabila Kadin tidak melakukan sinergitas dengan pemerintah Kabupaten Garut dan juga unsur forkopimda lainnya, dengan tujuan untuk memajukan perekonomian masyarakat,” ungkapnya.
Lebih jauh Yudi mengatakan, salah satu program dia ke depan adalah menciptakan akses informasi pasar yang dibangun secara online. Program ini akan disinergikan dengan dinas yang ada di Garut.
Baca Juga:30 Kades Dilantik, Asep: Animo Masyarakat Mendaftar Kades TinggiBupati Ciamis Mengaku Tersakiti, Galuh Diartikan Brutal
“Sejak saya terpilih sampai sekarang mempunyai website sendiri, saya harapkan ini bisa terkoneksi dengan dinas-dinas, ini akan mempermudah apa saja yang ada di Kabupaten Garut dari mulai harga setiap pasar semua ini bisa dibikin websitenya itu e-commerce revolusi industri 4.0,” katanya.
Inilah yang menurut Yudi merupakan tantangan terberat bagi Kabupaten Garut di era 4.0 yaitu menciptakan konektivitas antara sistem komputerisasi dengan jaringan internet.
“Pada kesempatan ini saya meminta kepada pengurus Kadin yang baru saja dilantik agar inovatif dan produktif menggali sumber daya alam dan sumber daya manusia yang ada di Kabupaten Garut untuk kita tunjukkan di era revolusi,” katanya. (fer)